25 Nov 2024

Kuwu Karangsuwung Gratiskan Pendidikan Paket A hingga C

INDOMEDIANEWS - Pendidikan merupakan hal terpenting dalam meniti dan menata kehidupan. 
Menjadi kawajiban bagi Negara untuk memberikan ruang dan kesempatan bagi seluruh Anak Bangsa untuk menuntut ilmu demi menggapai cita dan harapan. 
Hal ini pula yang dilakukan Pemerintah Desa Karangsuwung, Kecamatan Karangsembung, Kabupaten Cirebon, yang memberikan kesempatan bagi seluruh warganya dalam menimba Ilmu, Hingga tidak ada lagi warganya yang putus sekolah. 
Hal tersebut disampaikan Kuwu Karangsuwung, Arif Nurdiansyah kepada IM diruang kerjanya. 

"Kami menginginkan semua generasi muda yang ada di Karangsuwung bisa menimba Ilmu apapun kondisinya, apalagi putus sekolah karena terhambat biaya, oleh karena itu saya sebagai Kuwu mencanangkan wajib belajar bagi seluruh anak- anak dari tingkat SD sampai SMA, salah satu program yang kami berikan adalah memberikan kesempatan bagi warga yang putus sekolah untuk mengikuti paket A, B atau C, dimana biayanya ditanggung oleh Pemdes, bahkan kami telah bekerjasama dengan salah satu PKBM ( Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat) agar tidak ada lagi warga yang tidak bisa melanjutkan pendidikannya hanya karena terkendala Biaya, semuanya kami yang tanggung ( Gratis) " Tuturnya, Senin, 25/11/2024.

Lebih lanjut Arif menuturkan, bahwa kendala yang sering terjadi dan menimpa Masyarakat hingga harus berhenti ditengah jalan dalam menuntut ilmu di sekolah dikarenakan keterbatas atau tidak adanya biaya. 

"Kami yakin semua Anak atau generasi muda pasti menginginkan pendidikan yang setara, namun mungkin karena alasan biaya maka tidak sedikit anak-anak kita yang berhenti ditengah jalan, oleh karenanya dengan adanya kerjasama pihak Pemdes dengan PKBM , diharapkan semua warga kami mampu menuntut ilmu minimalnya setara SLTA ( Sekolah Lanjutan Tingkat Atas) jangan fikirkan masalah biaya, semuanya kami tanggung, yang terpenting warga kami dapat menuntut ilmu dengan baik, mumpung saya jadi Kuwu maka saya akan memanfaatkan jabatan saya untuk memajukan dan mensejahterakan Masyarakat, yang terpenting adalah program yang kami gagas atau jalankan didukung oleh semua pihak, toh niat kami hanya ingin menjadikan sesuatu yang terbaik bagi perkembangan desa dan kesejahteraan Masyarakat, InsyaAllah dengan niat yang baik tidak ada istilah tidak mungkin, apalagi menyangkut Pendidikan yang merupakan hal terpenting dalam kehidupan" Pungkasnya. (1c) 

24 Nov 2024

ASC dukung penuh pasangan WALI

INDOMEDIANEWS - Menjelang dilaksanakannya pemilihan calon Bupati dan wakil Bupati Cirebon periode 2024/2029.
Aliansi Seniman Cirebon (ASC) DPC Cirebon selatan menyatukan visi misi dan dukungannya terhadap paslon nomor urut 3 ( wali) wahyu Tjiptaningsih dan Solihin. 
Dukungan tersebut disampaikan Sekretaris ASC, Didi yang akrab disapa Diwong saat menggelar ajang silaturahmi dan deklarasi untuk paslon nomor urut 3 di sekretariat ASC, Minggu 24/11/2024.

"Kami para seniman Cirebon timur yang tergabung dalam ASC ( Aliansi Seniman Cirebon) untuk satu kata dan satu tekad dalam mendukung Wali untuk memimpin Kabupaten Cirebon, dukungan yang kami berikan semata untuk mengharapkan agar Kehidupan para seniman atau musisi semakin mendapat perhatian dari pemerintah, pada prinsipnya perbedaan dalam menentukan pilihan itu hal yang biasa, oleh karenanya kami berharap walaupun berbeda pilihan namun tetap satu dalam kerangka NKRI" Tuturnya. 

Lebih lanjut Diwong menjelaskan, bahwa dukungan Para seniman ini karena selama ini mendapat respon dan suport yang sangat luar biasa dari Bapak Herman Haeron sebagai anggota DPR RI dari partai Demokrat. 

"Dukungan dan suport dari beliau ( Hero) terhadap perkembangan para seniman sangat luar biasa, kebetulan yang mendukung pasangan wali salah satunya adalah Partai Demokrat, jadi kami kira sangat wajar dan patut bila para musisi yang tergabung dalam ASC memberikan dukungan penuh terhadap pasangan wali ( Wahyu Tjiptaningsih dan Solihin) namun yang terpenting adalah semua pihak dapat menjaga persatuan dan kesatuan terutama menjaga kondusifitas agar menjadikan perbedaan sebuah hak dan hal yang lumrah" Jelasnya. 

Diwong pun berharap, kedepannya kehidupan dan karya para seniman atau musisi semakin mendapat tempat dan ruang yang luas dalam berkreasi maupun menunjukan jatidirinya. 

"Seniman adalah sosok yang mencoba untuk tetap mempertahankan dan melestarikan Budaya, diharapkan dengan adanya pemimpin yang baru dapat menjadikan Budaya sesuatu yang utama dalam meniti kehidupan dan membangun Bangsa" Pungkasnya. (1c) 

Intensifkan Komunikasi, Sukseskan Pilkada 2024

INDOMEDIANEWS - Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Susukanlebak Kabupaten Cirebon, mengadakan sosialisasi pengawasan Pilkada 2024. Kali ini, bersama Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) setempat.

Ketua Panwascam Susukanlebak, Bagya menuturkan, sosialiasi yang dilaksanakan ini sebagai upaya mencegah terjadinya hal yang tidak diinginkan. 

"Kami ingin menyamakan persepsi mengenai kesiapan berbagai unsur terkait , saat pencoblosan," katanya usai acara, Sabtu 23/11/2024.

Bagya menjelaskan, pencoblosan yang dilaksanakan 27 Nopember mendatang untuk memilih bupati dan wakil bupati Cirebon juga gubernur dan wakil Jawa Barat, merupakan agenda lima tahunan yang harus disukseskan dan seluruh pihak untuk bersinergi, dalam menjaga kondusivitas wilayah juga meningkatkan partisipasi masyarakat (parmas) untuk memberikan suara. 

"Sebagai penyelenggara Pilkada, tentunya sudah semaksimal mungkin dalam mensukseskannya. Namun yang utama, agar pemilih memberikan suara waktu pencoblosan," jelasnya.

Masih dikatakan Bagya, suasana kondusif sangat dipelrukan guna terselenggaranya Pilkada sukses tanpa ekses. 

"Meski beda pilihan, kita tetap saudara. Maka, ciptakan situasi aman, tertib dan teratur," ujarnya.

Sementara itu, Camat Susukanlebak, Carmin mengungkapkan, pilihan yang berbeda sangat wajar dalam pesta demokrasi. Akan tetapi, tetap menjaga kondusivitas wilayah. 

"Kedewasaan berpolitik sangat diperlukan, agar kita tetap bersatu. Sesuai Bhineka Tunggal Ika, berbeda-beda tapi tetap bersatu," ungkapnya.

Senada disampaikan Kapolsek Susukanlebak, AKP H Kuswadi, menambahkan, sinergitas seluruh pihak dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah sangat diperlukan, agar Pilkada sukses tanpa ekses. 

"Komunikasikan segala yang terjadi di lapangan, agar dapat diselesaikan di tingkat bawah," imbuhnya.

Sementara itu, Danramil Lemahabang, Kapten Arhanud Apid melalui Peltu Sardika, menghimbau, pada seluruh masyarakat untuk tetap bersatu dan penyelenggara Pilkada, taat aturan. 

"Mari sukseskan Pilkada serentak 2024, sukses tanpa ekses," ajak Sardika.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua FKKC Kecamatan Susukanlebak, Anang Muhari melalui Sekretaris, Faizal Nur menuturkan, sebagai garda terdepan dalam berbagai kegiatan, salah satunya Pilkada. Maka, sinergitas berbagai pihak sangat diperlukan dalam menjaga keamanan dan ketertiban. "Semaksimal mungkin, kami tetap menjaga kondusivitas. Agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan," tutur Faizal. (1c) 

23 Nov 2024

Memasuki Hari Tenang, APK siap ditertibkan

INDOMEDIANEWS- Panwascam Lemahabang Kabupaten Cirebon mengadakan Rapat Koordinasi (Rakor) persiapan penertiban alat peraga kampanye bersama steakholder kecamatan setempat.

Ketua Panwascam Lemahabang, Mohammad Iqbal mengatakan, penertiban Alat Peraga Kampanye (APK) akan dilaksanakan secara serentak dan di kecamatan ini akan dilibatkan seluruh steakholder yang ada. 

"Sekitar, 100 personil yang diterjunkan dari berbagai unsur. Memasuki hari tenang, besok, APK akan ditertibkan," Jelasnya usai acara di pendopo kecamatan setempat, Sabtu 24/11/2024.

Iqbal memaparkan, penertiban APK dimulai dari jalan protokol kecamatan hingga ke pelosok desa dan ditargetkan, satu hari terselesaikan. 

"Untuk APK dari KPU, akan ditertibkan PKD. Sedangkan APK yang dipasang calon, akan  ditertibkan bersama Muspika dan Satpol PP kabupaten," paparnya.

Masih dikatakan Iqbal, memasuki masa tenang yang mulai diberlakukan esok hari maka akan dilakukan penertiban APK. "Panwascam bersama PPK dan Muspika Lemahabang, akan bergerak ke titik-titik mana saja yang ada atribut kampanye," ujarnya.

Sementara itu, Ketua PPK Lemahabang, Fitri Prihatini mengungkapkan, akan menerjunkan seluruh anggota untuk menertibkan APK. 

"Tugas seluruh penyelenggara Pilkada, termasuk Muspika untuk menertibkan APK, maka esok hari akan diterjunkan seluruhnya," tuturnya. 

Di tempat yang sama, Camat Lemahabang, Yuyun Kusumawati menambahkan, sinergitas berbagai elemen penyelenggara Pilkada dalam menertibkan APK sangat diperlukan, guna memasuki hari tenang tanpa APK. 

"Tidak hanya Satpol PP kecamatan yang dilibatkan, namun Satpol PP kabupaten turun tangan dalam acara tersebut," imbuhnya.

Dirinya mengajak masyarakat yang memiliki hak pilih untuk datang ke TPS tepat waktu, guna memberikan suara. Karena satu suara sangat menentukan masa depan daerah. 

"Pilihan boleh berbeda, karena sebagai bentuk kedewasaan. Tapi tetap jaga kondusivitas wilayah," pungkas Yuyun didampingi Kasi Pemerintahan kecamatan setempat, H Rian. (1c) 

22 Nov 2024

BSMSS 2024 Kodim 0614/Kota Cirebon : Progres 80% Pengaspalan Jalan dan Rutilahu

INDOMEDIANEWS -Program Bakti Siliwangi Manunggal Satata Sariksa (BSMSS) Tahun Anggaran 2024 Kodim 0614/Kota Cirebon terus menunjukkan kemajuan signifikan dengan mencapai progres 80% dalam pelaksanaan pengaspalan jalan dan pembangunan rumah tidak layak huni (Rutilahu) yang berlangsung di RW.08 Kopi Luhur Kel. Argasunya Kec. Harjamukti Kota Cirebon.(Kamis, 21/11/24)

Program BSMSS TA.2024, yang merupakan inisiatif kolaboratif antara Pemerintah Kota Cirebon dan berbagai instansi terkait, bertujuan untuk meningkatkan infrastruktur dan kualitas hidup masyarakat di daerah tertinggal dan kurang berkembang. Pengaspalan jalan yang sedang berlangsung diharapkan dapat meningkatkan aksesibilitas, memfasilitasi transportasi, dan mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.

Sampai saat ini, sebanyak 80% dari total target pengaspalan jalan telah selesai, mencakup area yang sebelumnya sulit dijangkau. Selain itu, program Rutilahu juga menunjukkan kemajuan yang pesat dengan penyelesaian 80% dari yang ditargetkan. Program ini diharapkan dapat memberikan tempat tinggal yang lebih layak bagi masyarakat yang kurang mampu, meningkatkan kualitas hidup, serta mendukung program pembangunan berkelanjutan.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan infrastruktur dan kualitas hidup masyarakat di wilayah Kota Cirebon. Pengaspalan jalan yang dilakukan di berbagai titik diharapkan dapat mempermudah akses transportasi bagi warga serta mendorong perekonomian lokal. Selain itu, program rutilahu ditujukan untuk membantu masyarakat yang kurang mampu agar mendapatkan tempat tinggal yang lebih layak dan nyaman.

Komandan Kodim  0614/Kota Cirebon, Letkol Inf Saputra Hakki, S.H., M.P.M melalui Pasiter Kodim 0614/Kota Cirebon Kapten Inf Kodrat menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat dalam pelaksanaan kegiatan ini. 

"Kami sangat berterima kasih kepada semua anggota yang telah bekerja keras, serta dukungan dari masyarakat dan pemerintah setempat. Dengan mencapai 80% progres, kami optimis proyek ini dapat selesai tepat waktu dan memberikan manfaat yang maksimal bagi masyarakat," ujar Kapten Kodrat.”

Dengan progres yang sudah mencapai 80%, diharapkan BSMSS Tahun 2024 dapat diselesaikan sesuai jadwal yang ditetapkan dan memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi masyarakat. Pemerintah Kota Cirebon bekerja sama dengan TNI terus berkomitmen untuk meningkatkan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat di seluruh wilayahnya.

"Diharapkan, setelah kegiatan ini selesai, kualitas hidup masyarakat Kota Cirebon akan meningkat, dan infrastruktur yang baik dapat menjadi pendorong untuk kemajuan daerah. “tutup Kapten Kodrat. (1f) 

20 Nov 2024

25000 ton garam petani Rawa urip menumpuk

INDOMEDIANEWS - Kuwu desa Rawa urip, kecamatan Pangenan, kabupaten Cirebon Jawa Barat, bersama petani garam. Mengharapkan pemerintah untuk merevisi aturan kewajiban penyerapan garam produksi dalam negeri tahun depan. Pasalnya, pasokan garam dalam negeri belum sepenuhnya mampu memenuhi permintaan industri.  

"Sesuai dengan aturan yang tertuang dalam Peraturan Presiden (Perpres) No.126/2022 tentang Percepatan Pembangunan Pergaraman Nasional untuk serapan garam konsumsi, industri aneka pangan, farmasi hingga kimia" Jelas Kuwu Rochmannur desa Rawa Urip. Senin 18/11/2024.

Menurutnya, impor garam belum dapat di hentikan, oleh karena itu pihaknya meminta kepada pemerintah daerah dan pusat untuk melakukan penyerapan garam produksi petambak lokal dengan berbagai upaya untuk bertahan hidup dengan kondisi harga garam yang anjlok.

Walaupun, kata Kuwu Rochmannur kita harus tetap realistis, apabila memang nanti ke depan belum bisa memenuhi syarat bagaimana dengan industri dan lumbung garam di desa Rawa Urip bertahan.

"Saat ini stok garam yang belum bisa dikeluarkan kurang lebih 25000 ton, Untuk itu, apabila target tidak bisa terpenuhi, maka salah satu solusinya, kami mohon kepada pemerintah untuk revisi Perpres tersebut," tandasnya.

Lebih lanjut dirinya menegaskan, pelaku industri pun diharapkan mulai konsisten dengan menyerap sebagian garam lokal dan mendukug upaya pemerintah meningkatkan serapan garam domestik ke industri. 

Pasalnya, harga garam domestik di Kabupaten Cirebon mulai anjlok diprediksi bisa Rp 400 Per Kg harga garam, hingga musim kemarau panjang usai.

"Ini adalah kondisi terburuk bagi petani garam dengan harga Rp400 per kilogram dan sangat sulit bagi kami untuk menutup biaya produksi," jelasnya.

Anjloknya harga garam juga dampak dari melimpahnya pasokan garam dalam beberapa bulan terakhir, di dukung kondisi cuaca kemarau panjang yang membuat lonjakan produksi garam bertambah. Padahal permintaan tidak seimbang yang mengakibatkan stok garam di pasaran menumpuk dan harga murah. 

"Dari dampaknya penurunan harga garam ini, petani garam menjerit, namun tetap bertahan hidup dengan berbagai cara untuk menafkahi anak dan istri demi kebutuhan dan kelangsungan hidup keluarga," Tuturnya.

Masih kata kuwu Rohmannur, dirinya berharap pemerintah daerah untuk berupaya membantu petani garam dalam menghadapi situasi ini, untuk menstabilkan harga garam.  

"Petani garam butuh bantuan dari pemerintah daerah dan pusat, baik dalam bentuk subsidi, penyerapan garam atau kebijakan lainnya untuk menolong petani garam dari keterpurukan," harapnya. (1c)