23 Nov 2023

Jangan bermain dengan Bansos " Pidana menanti"

INDOMEDIANEWS- Sosialisasi program sembako dan PKH dilakukan sebagai upaya meminimalisir terjadinya penyelewengan dan penyalahgunaan wewenang oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.

dilaksanakan di Aula kantor Kecamatan Lemahabang, Kabupaten Cirebon, yang dihadiri oleh pengurus puskesos dan pendamping desa juga para Kuwu sekecamatan Lemahabang,Kamis, 23/11/2023.
hadir juga dalam acara tersebut Camat Lemahabang, Yuyun Kusumawati, Kapolsek Lemahabang, AKP Sutarja dan Danramil Sindanglaut Kap Chb Agung.p.

dalam pertemuan tersebut ada pernyataan yang disampaikan pendamping desa terkait pertanyaan yang menjurus pada dugaan pengondisian perihal KPM yang harus menggunakan ATM BNI sementara banyak Bank yang ada selain BNI.

menyikapi hal tersebut, dengan tegas Sabid Albani , pekerja sosial 1 Dinas Sosial, membantah pernyataan tersebut.

"tidak benar dan tidak ada ituh pengondisian, mengapa kami mengharuskan KPM menggunakan ATM BNI, karena memang itu sudah aturan dari Pemerintah, hal ini untuk mempermudah jika terjadi sesuatu yang merugikan KPM, jika menggunakan Bank lain justru akan kesulitan jika terjadi sesuatu" jelasnya.

lebih lanjut dirinya menjelaskan, bahwa banyak persoalan yang terjadi dan dilakukan oleh oknum yang tidak bertanggungjawab.

"salah satu persoalan adalah adanya pengondisian yang dilakukan oleh oknum saat terjadi pencairan, termasuk saat penyaluran bansos dan hal lainnya, semua datanya ada di kami, oleh sebab itu kami terus berupaya memberikan pemahaman kepada puskesos untuk tidak melakukan tindakan yang akan merugikan masyarakat, karena dampaknya akan berhadapan dengan proses hukum, dan ini banyak terjadi di beberapa Desa" jelasnya.

sementara itu, Camat Lemahabang, Yuyun Kusumawati, menegaskan jangan main-main dengan Bansos.

"hati-hati dalam penyaluran bantuan sosial, walaupun saya diam, namun saya memiliki banyak mata-mata, jadi kami tahu apa yang terjadi dilapangan, intinya jangan coba -coba memanfaatkan Bansos untuk sesuatu yang akhirnya berhadapan dengan proses Hukum" tegas Yuyun.

senada hal tersebut disampaikan Kapolsek Lemahabang, AKP .Sutarja.

"sudah sering kita mendengar ada oknum puskesos yang memanfaatkan bansos untuk kepentingan pribadi atau golongan,kami tegaskan jika ada yang mencoba bermain dengan bansos, Pidana imbalannya, dan kami dari jajaran kepolisian akan terus melakukan pengawasan dalam penyaluran bansos, jangan sampai ada warga yang dirugikan dengan dalih apapun, intinya jangan memanipulasi data terlebih pungli, karena akan berhadapan dengan  hukum dan bisa dipidanakan" tegasnya. (1c)

22 Nov 2023

Pemkab Cirebon Salurkan BLT kepada 2545 Buruh Rokok dari DBHCHT

INDOMEDIANEWS  -- Pemerintah Kabupaten Cirebon menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) bagi 2545 buruh pabrik rokok yang bersumber dari dana bagi hasil cukai hasil tembakau (DBHCHT) di Perusahaan Rokok PT. Sinar Grage Jaya, Desa Kasugengan Lor, Kecamatan Depok, Rabu (22/11/2023).

Bupati Cirebon, Drs. H. Imron, M.Ag mengatakan, pemberian BLT kepada buruh rokok ini merupakan langkah Pemerintah Kabupaten Cirebon dalam pelaksanaan pemanfaatan dana bagi hasil cukai hasil tembakau (DBHCHT), yaitu untuk bidang kesejahteraan masyarakat.

Menurut Imron, berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan Nomor: 215/PMK.07/2021 tentang Penggunaan, Pemanfaatan dan Evaluasi Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT).

"Pada periode tahun 2023, Pemerintah Kabupaten Cirebon mendapatkan alokasi DBHCHT yang akan disalurkan sebesar Rp. 1.781.500.000 untuk 2.545 buruh pabrik rokok di wilayah Kabupaten Cirebon," kata Imron.

Ia mengungkapkan, bantuan langsung tunai (BLT) ini diharapkan dapat memberikan andil dalam meningkatkan kesejahteraan buruh rokok dan pemulihan perekonomian di tengah ancaman inflasi.

"Semoga bantuan dari DBHCHT ini dapat bermanfaat bagi para buruh pabrik rokok di Kabupaten Cirebon," lanjutnya.

Imron menyebut, bantuan langsung tunai (BLT) bersumber dari DBHCHT yang akan diterima oleh buruh pabrik sebesar Rp. 700.000,00 per orang.

"Jadi, setiap buruh pabrik mendapatkan BLT Rp. 700.000,00 dari DBHCHT," katanya.

Seperti diketahui pada tahun 2023 ini, Kabupaten Cirebon mendapatkan DBHCHT sebesar Rp10,7 miliar.

Cukai dari tembakau ini mempunyai peran penting untuk pembangunan di daerah. Semakin besar pendapatan yang berhasil dihimpun, maka pembangunan bakal lebih optimal. (1c)

Penertiban Alat peraga kurang maksimal

INDOMEDIANEWS - Penertiban Alat Peraga Kampanye (APK) Pemilu kurang maksimal. Salah satunya yang terjadi di Kecamatan Astanajapura Kabupaten Cirebon, masih ditemukan adanya baliho dan bilbord calon legislatif (caleg) yang diduga melanggar aturan. Hingga hari ketiga (20-22/11/2023) pukul 10.00 WIB penertiban APK, masih terpasang baliho caleg di pohon dengan tanda paku pada nomor urut. Selain itu, bilboard caleg dengan gambar yang sama (paku dinomor urut), masih terpasang di tempat keramaian.

Ketua Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Astanajapura, Ali mengatakan, secara umum, sudah ditertibkan APK pemilu sedangkan bilboard yang ada tanda gambar paku sudah dilaporkan ke kabupaten. "Kami akan memanggil caleg yang memasang di bilboard," katanya, Rabu (22/11/2023).

Masih dikatakan Ali, penertiban APK pemilu khususnya yang di bilboard sudah dilaporkan ke Kabupaten karena ada pihak ketiga yang berwenang.

"yang pasti kami akan melaksanakan kewajiban secara maksimal dan terus berkoordinasi dengan pihak terkait" tuturnya.

sementara itu ada surat edaran dari Bawaslu kabupaten Cirebon yang berisi penertiban APS ( alat praga sosialisasi)
yang mengakibatkan multi penafsiran dalam melaksanakan penegakan aturan.

terkait persoalan APK/APS yang multi tafsir, terlebih yang terjadi di kecamatan Astanajapura,Kabupaten Cirebon, Kasi Trantrib kecamatan astanajapura, Heri Soemardjono menuturkan.

"yang terjadi di Kecamatan Astanajapura mungkin karena kurangnya sinegritas antara Panwascam dengan pihak muspika, akibatnya ada tafsir yang berbeda tentang penertiban alat peraga, kalau merujuk pada surat dari Bawaslu, sudah jelas yang ditertibkan adalah APS  ,namun jika dilihat dari apa yang terjadi saat ini adalah penertiban APK, lantas jika ditanya mana APK dan mana APS, tentunya pihak panwascam yang harus menjelaskan lebih rinci, namun jika memang APK yang ditertibkan, nyatanya belum semuanya ditertibkan"jelasnya (1c)

PC Muhammadiyah Lemahabang dikukuhkan

INDOMEDIANEWS - Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Lemahabang Kabupaten Cirebon, dikukuhkan. Nurudin Z, terpilih dalam pemilihan beberapa waktu lalu dan pengukuhan untuk masa bakti 2022-2027.

Ketua PC Muhammadiyah Lemahanang, Nurudin mengatakan, setelah dilantik menjadi ketua akan melaksanakan program yang telah dibuat. Salah satunya, kesejahteraan warga Muhammadiyah. 

"Penguatan untuk meneguhkan ideologi, menyamakan persepsi tentang gerak langkah Muhammadiyah dan sebagai sarana konsolidasi organisasi Muhammadiyah," tuturnya usai acara pengukuhan di SMK Muhammadiyah Lemahabang, Selasa 21/11/2023.

lebih lanjut dirinya menjelaskan, pengukuhan ini sebagai langkah penting dalam mengorganisir kegiatan sosial, keagamaan, dan pendidikan di wilayah Kecamatan Lemahabang. 

"Kami akan terus berkomitmen untuk melayani masyarakat dengan lebih baik melalui berbagai program Muhammadiyah dan 'Aisyiyah," jelasnya.

Masih dikatakan Nurudin, peran penting 'Aisyiyah dalam mendukung Muhammadiyah dalam berbagai bidang sangat diperlukan. Sehingga, perlu adanya kerjasama yang baik. 

"Kami akan terus bekerja sama dengan seluruh pihak, khususnya warga Muahammadiyah untuk mencapai tujuan-tujuan mulia yang telah tetapkan bersama," ujarnya.

Dirinya mengharapkan dukungan dan kerjasama yang baik dari seluruh pihak, untuk memajukan Muhammadiyah. "Peran serta dari berbagai kalangan, sangat diperlukan demi kesejahteraan warga Muhammadiyah dan pendidikan ke-Muhammadiyah-an," pungkasnya (1c)

21 Nov 2023

Sosdiklih Dan Kirab Di Cirebon Timur

INDOMEDIANEWS - Kirab KPU Kabupaten Cirebon Cirebon dihari keempat, Selasa (21/11), dilaksanakan diwilayah daerah pemilihan (dapil) 5,6 dan 7 Kabupaten Cirebon, sasaran yang dijadikan lokasi adalah sekolah dan pasar, berharap dengan pelaksanaan kirab, mampu meningjatkan partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan pemilu nanti akan meningkat.

Sekretaris PPK Gebang,Otong Mulyadi menyampaikan, kirab Pemilu yang dilaksanakan hari ini merupakan kirab KPU RI jalur 5 yang sebelumnya diserah terimakan dari KPU Tegal kepada KPU Kabupaten Cirebon pada Sabtu (18/11), kemudian Ira berlanjut pada hari berikutnya, Minggu (19/11) ke wilayah Dapil 1 dan 2 Kabupaten Cirebon, dilanjut kembali pada Senin (20/11)  ke wilayah Dapil 3 dan 4 dan pada hari ini kirab pemilu masuk ke wilayah Dapil 5, 6 dan 7 Kabupaten Cirebon, untuk di Dapil 5 lokasi kirab dipusatkan di SMA N Pabedilan dengan melakukan sosialisasi pendidikan pemilih (sosdiklih) yang diisi oleh adhoc dari PPK dapil 5 Kabupaten Cirebon.

"Setelah melaksanakan Sosdiklih, kirab kemudian melaju ke wilayah dapil 6 untuk diserahterimakan kepada PPK dan PPS dapil 6 untuk dilanjutkan, "terangnya.

Dijelaskan Otong, tujuan dilaksanakan kirab pemilu ini, tujuan utamanya adalah mensosialisasikan kepada masyarakat secara luas bahwa pemilu adalah sara integrasi bangsa, pesan yang disampaikan adalah tentang proses dan tahapan pemilu, dan juga menunjukkan kepada masyarakat bahwa KPU siap melaksanakan Pemilu 2024 dengan cara menyuguhkan kepada masyarakat bahwa sebagai penyelenggara pemilu siap, peserta pemilunya siap dan seluruh elemen yang akan terlibat di dalam pelaksanaan Pemilu juga siap, dalam pelaksanaan kirab tersebut  mengarak bendeta 18 partai politik, SURA dan SULU, serta dikawal adhoc dari PPS dan PPK se dapil 5 Kabupaten Cirebon.

"Melalui kirabbini kami berharap pada prlaksanaan pemilu nanti, masyarakat ikut berpartisipasi aktif sehingga sasaran utama kita sebagai pelaksana pemilu yakni partisipasi masyarakat akan bisa meningkat, "harapnya.

Lanjut menurut Otong Mulyadi yang juga menjabat sebagai sekretaris Kecamatan Gebang, pelaksanaan kirab pemilu 2024 ini terus berlanjut, dari dapil 5 diserah terimakan kepada adhoc dapil 6 di bundaran pasar Pabuaran dan menggelar sosdiklih di lokasi tersebut, kemudian berlanjut, adhoc dapil 6melakukan kirab menuju pasar Cipeujeuh Lemahabang dan menggelar sosialisasi disana kemudian diserah terimakan ke adhoc dapil 7, kemudian diarak lagi menuju Kecamatan Beber untuk sosialisasi kembali, setelah selesai semua, besok  kirab jaur lima akan diserah terimakan dari KPU Kabupaten Cirebon kepada KPU Kabupaten Indramayu.

"Melalui kirab pemilu 2024 ini kami berharap pelaksanaan pemilu 2024 akan berjalan aman, damai, tertib dan kondusif dan menghasilkan pemimpin terpilih sesuai dengan harapan masyarakat, "ungkapnya. (1c)


Ratusan gambar Caleg ditertibkan

INDOMEDIANEWS- Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan (Panwaslucam) Susukanlebak Kabupaten Cirebon, melakukan penertiban baliho Alat Peraga Kampanye (APK). Hasilnya, ratusan gambar Calon Legislatif (Caleg) yang melanggar aturan dan tidak sesuai ketentuan berhasil diamankan.

Dalam keterangannya, Ketua Panwaslucam Susukanlebak, Kabupaten Cirebon,Bagya mengatakan, penertiban baliho APK yang melanggar aturan, seperti pemasangan  di batang pohon yang menggunakan paku dan adanya tanda gambar nomor urut yang dicoblos paku. 

"secara Serentak se- Kabupaten Cirebon, termasuk Panwaslu kecamatan menertibkan baliho APK pemilu," tuturnya, Senin 20/11/2023.

Bagya menjelaskan, penertiban APK yang melanggar sesuai jadwal, tahapan masa kampanye Pemilu 2024 berlangsung sekitar 28 November 2023-10 Februari 2024. Selain itu, sudah ada surat KPU RI terkait larangan memasang APK dan APS sebelum masa kampanye dilaksanakan. Oleh karena itu, pihaknya lakukan koordinasi dengan stakeholder terkait, salah satunya Caleg. 

"Bilamana ada caleg yang ingin mencopot sendiri, silahkan. Tapi bila ssbaliknya, kami langsung copot," jelasnya.

Bagya menambahkan, Bawaslu telah menginstruksikan kepada jajaran Panwaslu kecamatan dan kelurahan/desa untuk melakukan identifikasi APK dan APS yang melanggar peraturan yang berlaku untuk selanjutnya dilakukan penertiban APK dan APS ini. 

"Kita awasi dan verifikasi administrasinya juga yang lainnga. Kemudian, untuk kelengkapan Panwascam dan badan adhoc lain sudah lengkap, yang belum itu Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS). Pasalnya, PTPS baru akan direkrut antara Desember 2023 sampai Januari 2024 karena masa kerja PTPS itu tidak ada 1 bulan," tandasnya. 

dirinya mempersilahkan bagi caleg atau teamnya yang ingin mengambil gambar atau spanduk yang telah dilepas bisa diambil di sekretariat panwascam setempat. (1c)