INDOMEDIANEWS - Peringatan Hari Guru yang bertepatan dengan Ulang Tahun PGRI yang ke 78 dilaksanakan dengan menggelar berbagai ajang perlombaan yang bersifat memeriahkan sekaligus ajang perkenalan dan silaturahmi antar guru.
hal ini disampaikan Ketua PGRI ( Persatuan Guru Republik Indonesia) kecamatan Lemahabang, Kabupaten Cirebon, Dedi Junaedi saat pelaksanaan lomba volli di Aula Kantor Kecamatan Lemahabang, Kamis, 16/11/2023.
"sebetulnya hari ini adalah dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional, yang bertepatan dengan Ulang Tahun PGRI yang ke 78, oleh karenanya kami menggelar berbagai acara yang melibatkan seluruh guru dari tingkat TK hingga SLTA se kecamatan Lemahabang, perlombaan yang dilaksanakan secara kolektif adalah futsal, volly dan gopak sodor, yang bertujuan selain mempererat persatuan antar guru juga kembali mengembangkan olah raga rakyat atau kearifan lokal yang mungkin saat ini sudah mulai terlupakan, hususnya seperti olahraga gopak sodor" tuturnya.
lebih lanjut dirinya menjelaskan, peringatan hari guru ini tidak semata yang bersifat kolektif, namun setiap sekolah melaksanakan berbagai agenda disesuaikan dengan kebijakan sekolah yang bersangkutan.
"secara kolektif kami menggelar tiga ajang perlombaan,sementara untuk setiap sekolah yang melaksanakan ajang atau kegiatan lainnya diserahkan kebijakannya kepada sekolah itu sendiri, namun intinya adalah dalam peringatan hari guru ini diharapkan semakin mempererat rasa kebersamaan antar guru dan mampu meningkatkan kualitas pendidik yang semakin mumpuni, hanya saja kami memohon kepada Pemerintah Daerah untuk lebih memberikan perhatian khususnya bagi para guru yang sudah mengabdi lama, karena selama ini hampir terfokus kepada P3k atau guru honor, sementara kesejahteraan pns guru sedikit terabaikan, ada sih memang perhatian dari pemda kabupaten Cirebon, namun dirasa belum seberapa, jadi kami mohon perhatikan kesejahteraan para guru tetap yang telah mengabdi demi kemajuan dan perkembangan Anak Bangsa" pungkasnya. (1c)