INDOMEDIANEWSC- Perdana di Kabupaten Cirebon pengenalan kompos dan pengelolaan sampah organik secara berkesinambungan yang saling menguntungkan. Dilaksanakan di Blok Wage, Desa Mertapadawetan, Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon.
Hal ini disampaikan ketua PKPS ( Primer Koperasi Pengelolaan Sampah) Kabupaten Cirebon, Sri Pipin, Jum'at 10/06/2022.
" kami dari PKPS memberikan edukasi kepada warga Masyarakat tentang bagaimana menangani dan memanfaatkan sampah organik maupun non organik, ini perlu dilakukan agar kedepannya Cirebon terbebas dari sampah yang hingga saat ini masih menjadi persoalan" tuturnya.
Lebih lanjut Wanita yang akrab disapa pipin menuturkan, bahwa pembukaan atau launcing terkait pengelolaan sampah bukan hanya membuat warga semakin sadar untuk menjaga kebersihan lingkungan namun lebih dari itu warga mendapatkan keuntungan dari sampah yang dikilo atau dikumpulkan ditukar dengan rupiah melalui konsep tabungan.
" setiap warga yang mengumpulkan dan menyerahkan sampah kepada kami akan kami beri imbalan berupa uang tabungan yang bisa diambil minimalnya 3 Bulan sekali, konsep ini diharapkan agar merangsang warga untuk sedikit demi sedikit bisa mengelola sampah dan memanfaarkannya dengan baik, namun sasaran utamanta adalah warga semakin sadar untuk tidak membuang sampah sembarangan" jelasnya.
Senada hal tersebut disampaikan pengawas PKPS Elang Kadarisman, yang berharap program pengelolaan sampah tersebut bisa berjalan dengan baik.
" ini merupakan kali pertama PKPS menggelar acara berupa sosialisasi kepada warga Masyarakat untuk bisa memahami bagaimana langkah terbaik untuk menangani persoalan sampah, pada dasarnya ini kaminlakukan semata untuk meminimalisir terjadinya penumpukan sampah, oleh karenanya kami menghaeapkan adanya dukungan dari Pemda Kabupaten Cirebon maupun instansi terkait lainnya agar Cirebon ini benar-benar terbebas dari persoalan sampah, intinya kami akan berupaya maksimal untuk mengedukasi kepada warga Masyarakat bahwa sampah itu bermanfaat jika kita mampu memanfaatkannya dengan baik" jelasnya. (1c)