INDOMEDIANEWSC- Kuwu Desa Belawa, Kecamatan Lemahabang, Kabupaten Cirebon, Deni Kusuma. SH, melantik dan mengambil sumpah 7 Perangkat Desa Baru, Jum'at 25/03/2022.
Pelaksanaan Pengambilan sumpah yang dihadiri unsur muspika, Lembaga Desa dan Tokoh Masyarakat setempat berjalan hidmad dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan.
Usai pelantikan dan pengambilan sumpah terhadap perangkat tersebut, Kuwu Deni, mengharapkan agar roda pemerintahan semakin baik dan profesional menuju Desa Belawa menjadi sebuah Desa yang patut dibanggakan oleh semua pihak.
" kami mengharapkan kepada Perangkat Desa yang baru dilantik untuk bisa melaksanakan tugas dan tanggung jawab sesuai tupoksi yang diemban, hususnya dalam mendukung segala program Kuwu yang bertujuan demi pengembangan Desa dan kesejahteraan warga sekitar" tuturnya.
Lebih lanjut Deni, menjelaskan, bahwa pihaknya memiliki berbagai program yang telah tersusun, yang salah satunya adalah pengembangan obyek wisata yang saat ini terus dilakukan pembenahan diberbagai bidang.
"Belawa memiliki obyek wisata yang dikenal dengan Cikuya, ini merupakan salah satu Obyek Wisata penangkaran kura-kura yang mana hanya ada satu di Kabupaten Cirebon, bahkan Kura-kura Belawa merupakan salah satu satwa langka yang wajib untuk dilindungi dan dikembangbiakan agar generasi muda tidak kehilangan sejarah dan semakin cinta akan wisata dan budaya lokal yang patut untuk dilestarikan, selain itu tentunya kami mengharap kinerja seluruh jajaran Desa dalam memberikan pelayanan terhadap warga Masyarakat senantiasa diperioritaskan, kami yakin dengan kerjasama dan dukungan dari berbagai pihak, Desa Belawa akan semakin baik dari yang sudah baik" pungkasnya.
Dari ketujuh Perangkat Desa yang baru diambil sumpah, satu diantanya adalah setaf pendukung.
Dibawah ini nama perangkat Desa Belawa yang baru dilantik.
1. Iis Iskandar, 2. Asep Darmawan, 3.Yani Fitrisari, 4. Sumiyati, 5. Asih Yunengsih, 6. Cepi Patria Adi Sentosa . Dan 1 staf pendukung , Yon Maryono Indra. (1c)