14 Mar 2022

Akibat Saluran air kecil " jalanan terendam"

INDOMEDIANEWSC- Akibat saluran pembuangan air yang berada di Jalan Abdurahman Saleh, Desa Asem, Kecamatan Lemahabang, Kabupaten Cirebon,  berukuran kecil ditambah tersendat oleh sampah, mengakibatkan jika musim penghujan akan selalu banjir.

Kondisi tersebut dikeluhkan Warga sekitar, Wawan Gunawan (49 Tahun) 

" setiap musin hujan jalanan disini selalu kebanjiran kang, karena pembuangan airnya sangat kecil, hanya berukuran 40 cm dan kedalamannya hanya sekitar 50 cm, idealnya agar air tidak tersendat kedalamanya minimal 80 cm dan lebarnya minimalnya 60 cm , sedangkan saluran air tersebut masuk wilayah Kabupaten, seharusnya lebih diperhatikan agar tidak selalu menimbulkan banjir, karena imbasnya permukaan jalan tertutup genangan air dan membahayakan para pengguna jalan, terlebih lagi pengendara roda dua" jelasnya.

Sementara itu, salah seorang Perangkat Desa Asem, Ashari, saat dikonfirmasi terkait adanya keluhan warga, menuturkan.

" memang saluran air yang ada saat ini kurang ideal dan harus segera dilakukan perbaikan yang memadai, kami memahami apa yang dikeluhkan warga, hanya saja karena ini merupakan jalan Kabupaten , maka kebijakannya atau tanggung jawab penuh ada di kabupaten, kami pun tentunya sangat berharap, agar Dinas terkait segera melakukan perbaikan, agar jalanan tersebut tidak menimbulkan banjir, namun demikian kami pun mengharap adanya peran serta dari semua pihak, hususnya Masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan" tuturnya. (1c)

Tanamkan cinta Tanah Air " lewat sang saka"

INDOMEDIANEWSC- Tidak sedikit saat ini Masyarakat yang mulai luntur kepeduliannya akan kegagahan dan keAgungan sang saka merah putih. Ini terlihat nyata dari banyaknya ditemukan kibaran merah putih yang luntur bahkan sobek masih dipasang di atas tihang sang saka.

Namun tidak demikian dengan Pemdes Kanci kulon, Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon, yang dipimpin oleh sosok Kuwu yang akrab disapa Bandi.

Saat berbincang dengan IM diruang kerjanya, Senin, 14/03/2022, dirinya menuturkan perlulanya menanamkan rasa cinta tanah air lewat penghormatan kepada sang merah putih.

" saya selaku kuwu sejak awal kali memimpin di Desa Kanci kulon, mewajibkan kepada seluruh jajaran kami untuk selalu mengibarkan sang saka merah putih, setiap pagi Bendera harus dikibarkan, dan sore harinya diturunkan, itu berlaku sampai saat ini" ujarnya.

Subandi memaparkan lebih lanjut, bahwa kecintaan tanah air diawali dengan sesuatu yang mungkin saat ini menjadi hal yang dianggap biasa.

" harus diakui, untuk saat  penghormatan kepada merah putih mulai memudar, pada hakekatnya kecintaan terhadap merah putih harus ada setiap saat dan bukan hanya ada pada Bulan tertentu, semisal Peringatan HUT Ri, jadi saya mencoba untuk mencintai Negeri lewat penghormatan merah putih, ini sebagai bukti kecil tapi jangan dianggap kecil, karena itu merupakan simbul kita sebagai Anak Bangsa" jelasnya. (1c)

11 Mar 2022

Kuwu Baru " BPD " Karangmangu bubar

INDOMEDIANEWSC - Dampak Pilwu berimbas pada pengunduran diri pengurus Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Karangmangu, Kecamatan Susukan lebak, Kabupaten Cirebon.

Pengunduran BPD tersebut, dibenarkan Kuwu Desa Karangmangu, Mujahid, saat dikonfirmasi dikediamannya, Jum'at 11/03/2022.

" memang benar, dari mulai ketua sampai Anggota BPD seluruhnya mengundurkan diri, kami tidak tahu apa alasannya, padahal saya selaku kuwu sudah meminta agar jangan sampai mengundurkan diri, karena selain berdampak pada kelancaran roda pemerintahan Desa, juga masa jabatan BPD akan berahir di Tahun 2023, jadi kan tanggung, tetapi mereka secara bersamaan tetap bersikukuh mengundurkan diri, kemungkinan memang ada sangkut pautnya dengan Pilwu, namun demikian kami telah melaporkannya kepada pihak kecamatan dan InsyaAllah secepatnya akan dilakukan pengangkatan atau pembentukan PAW BPD, dengan harapan roda pemerintahan tetap dapat berjalan dengan baik" tuturnya.

Hingga berita ini diturunkan Pemerintahan Desa Karangmangu tidak memiliki BPD.

Persoalan Desa Karangmangu tidak terhenti sampai disitu, SK Perangkat Desa pun hingga saat ini belum diserahkan kepada Perangkat yang bersangkutan ( masih ditangan Kuwu-red)

Hal inipun dibenarkan Kuwu Mujahid.

"SK Perangkat masih di saya, nanti saya serahkan sekaligus Pelantikan Perangkat Desa yang baru, karena ada salah satu Perangkat Desa kami yang resmi mengundurkan diri, saat ini kami tengah melakukan rotasi perangkat Desa, dan dalam kepemimpinan saya selalu ditegaskan, agar seluruh Perangkat Desa bekerja dengan baik, lakukan tanggungjawab sesuai tupoksi yang diemban, selain itu harus patuh pada Pimpinan, bagi mereka yang tidak bisa diatur, saya persilahkan mengundurkan diri, toh sampai saat ini saya tidak pernah melakukan pemberhentian atau pemecatan pada siapapun, yang penting bekerja dengan baik, Jujur, layani masyarakat secara maksimal dan selalu taat aturan " pungkasnya. (1c)

Diduga Terpeleset, Seorang Ibu Rumah Tangga Ditemukan Tewas Di Sungai Cimanis

INDOMEDIANEWSC - Penemuan sesosok mayat berjenis kelamin perempuan di saluran air batu lintang Sungai Cimanis Desa  panongan, merupakan warga Desa Putat Kecamatan Sedong Kabupaten Cirebon. 

Demikian disampaikan Kapolsek Sedong Cirebon, AKP Uton Suhartono saat dikonfirmasikan  kamis 10/3/2022.

Uton mengatakan korban meninggal dunia bernama Titi Rimiti (32), seorang ibu rumah tangga asal Desa Putat, diduga terjatuh  ke sungai yang tidak jauh dari rumahnya.

“Kebetulan saat itu arusnnya  sedang deras, adapun kondisi korban ditemukan sejumlah luka pada kepala serta pelipis  terbentur batu,” ungkap Kapolsek Sedong tersebut.

Adapun, kejadian penemuan mayat diberitahukan oleh saksi sekitar pukul 16.30 WIB,  kejadian perkara (TKP) yaitu di pintu air batulintang Desa Panongan.

“Saksi Adin  Saprudin (39), petugas penjaga pintu air setempat dan saksi lainnya Sahrudin  (55), perangkat Desa Panongan melaporkan penemuan mayat tersebut kepada petugas kepolisian sektor   Sedong,” ungkapnya. (Lis yn)


10 Mar 2022

Kuwu Desa Citemu " Secepatnya lantik Perangkat Desa"

INDOMEDIANEWSC - Herintiano, Kuwu Desa Citemu, Kecamatan Mundu, Kabupaten Cirebon, tidak lama lagi akan melaksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah terhadap Perangkat Desa baru.
Hal ini dituturkan kepada IM diruang kerjanya, Kamis,10/03/2022.

" InsyaAllah, dalam waktu dekat kami akan melaksanakan pelantikan terhadap Perangkat Desa baru, dalam hal ini ada 4 Perangkat Desa yang baru dan 5 Perangkat Desa yang lama,  diharapkan dengan telah dilaksanakannya pelantikan tersebut , kinerja dan pelayanan terhadap warga Masyarakat akan semakin lebih baik" tuturnya.

Saat ditanya apakah ada kendala terkait rencana pelantikan terhadap jajarannya, dirinya menuturkan tidak ada.

" sebenarnya tidak ada kendala, hanya saja ada beberapa persyaratan yang masih harus dipenuhi, mudah-mudahan secepatnya kelengkapan yang harus dipenuhi segera dapat terealisasi, karena saya pun mengharapkan agar SK perangkat Desa bisa segera diterbitkan, ini perlu dilakukan sebagai legalitas dan tentunya sangat bermanfaat bagi perangkat yang bersangkutan, satu harapan dan keinginan saya selaku kuwu adalah sinegritas yang terjalin baik dan dedikasi seluruh jajaran perangkat desa dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya sesuai tupoksi yang diemban, kini saatnya Citemu membangun dan berkarya demi masa depan yang lebih baik " pungkasnya. (1c)

9 Mar 2022

Kapolri Pantau Percepatan Vaksinasi Booster via Zoom Meeting

INDOMEDIANEWSC - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, melakukan pemantauan Vaksinasi Booster melalui zoom meeting, Selasa (8/3/2022). Pemantauan tersebut dilakukan Kapolri untuk seluruh wilayah Indonesia. Di Kabupaten Cirebon sendiri, zoom meeting dilakukan di GOR Lemahabang Desa Lemahabang Kecamatan Lemahabang. Wilayah tersebut, juga masuk dalam wilayah teritorial Koramil 0620 -10/LA.

Zoom meeting dihadiri oleh Bupati Cirebon Imron, Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman, Wakapolresta Cirebon AKBP Teguh Triwantoro, Kapolsek Lemahabang AKBP Sembiring, Danramil 0620 - 10/LA diwakili peltu Allifi N, Camat Lemahabang Edy Prayitno, seluruh Kuwu di Kecamatan Lemahabang, serta Pemdes Lemahabang. 

Dalam arahannya, Kapolri memberikan apresiasi atas kinerja jajaran kepala daerah, serta TNI-Polri. Mereka dinilai sudah bekerja maksimal dan memberikan hasil yang sangat baik. Disamping itu, mereka juga sudah maksimal dalam pelaksanaan vaksinasi serentak, hingga ada penurunan angka terkonfirmasi virus Covid -19.

"Saya memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada semua pihak. Terutama kepada semua kepala daerah, dan juga TNI-Polri. Kalian sudah bekerja dengan baik dan hasilnya maksimal," kata Kapolri.

Dirinya mengingatkan, untuk vaksinasi lanjutan Booster Dosis 3, dilakukan dalam rangka program yang bertujuan percepatan Herd Immunity. Ini dalam rangka Percepatan Vaksinasi Covid-19 Massal Booster serentak di seluruh Indonesia. Hal ini, dalam rangka pencapaian akselerasi  percepatan Vaksinasi Nasional. 

"Ini juga untuk mencegah penyebaran Covid-19, serta Percepatan Pemulihan Ekonomi Nasional," ungkapnya.

Dirinya juga mengucapkan terimakasih kepada semua stakeholder serta tim. Mereka  terus bekerja keras dalam melakukan akselerasi vaksinasi di wilayah masing-masing. Kapolri meminta, semua pihak yang terkait agar terus  semangat dalam melakukan upaya pencegahan, guna memutus mata rantai Covid-19.

"Saya mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak. Tetap jaga semangat dan kekompakan, supaya capaian program bisa tercapai," tukasnya. (DISKOMINFO)