19 Agu 2021

Pemdes Japuralor " maksimalkan sosialisasi cegah covid-19"

INDOMEDIANEWSC- Pemerintah Desa (Pemdes) Japuralor Kecamatan Pangenan Kabupaten Cirebon, aktif lakukan sosialisasi pada masyarakat mengenai Covid 19.

Kuwu Desa Japuralor, Mulyadi mengatakan, sosialisasi pada masyarakat sangat diperlukan guna mencegah penyebaran Covid 19. "Alhamdulillah, masyarakat patuh prokes, dengan adanya sosialisasi yang kami lakukan," katanya, Kamis (18/8/2021).

Pria yang biasa dipanggil MJ ini menjelaskan, sosialisasi pada masyarakat berupa pentingnya protokol kesehatan (prokes) dalam keseharian, ternyata berpengaruh besar terhadap jumlah kasus Covid 19. "Ketika ada yang positip Covid 19, langsung kami sarankan untuk isolasi mandiri (isoman). Setelah dinyatakan sembuh (negatif), kami lakukan sterilisasi rumah dengan penyemprotan disinfektan," jelasnya.

Masih dikatakan MJ, pencegahan dan penanganan Covid 19 menjadi tanggung jawab seluruh pihak, tak terkecuali masyarakat itu sendiri. Maka diperlukan, pentingnya menerapkan prokes dalam keseharian. "Guna memutus mata rantai penyebaran pandemi Covid 19, kami terus mengingatkan masyarakat agar melaksanakan prokes yakni, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan membatasi mobilisasi atau biasa disebut 5M," pungkasnya. (1c)

Bupati Cirebon " Ada Delapan Prioritas Pembangunan di Kabupaten Cirebon"

INDOMEDIANEWSC- DPRD Kabupaten Cirebon menggelar Rapat Paripurna dengan agenda pembacaan Hantaran Bupati Cirebon terkait Kebijakan Umum Anggaran (KUA) serta Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) tahun anggaran 2022 di gedung DPRD setempat, Rabu (18/8/2021). 

Dalam pembacaan Hantaran, Bupati Imron mengatakan, ada beberapa prioritas pembangunan pada tahun 2022 di Kabupaten Cirebon. 

"Ada delapan prioritas pembangunan di Kabupaten Cirebon, yang pertama yakni peningkatan akses kualitas pendidikan, kedua perluasan jaminan kesehatan, ketiga penyediaan infrastruktur wilayah untuk peningkatan layanan dan kegiatan ekonomi," katanya. 

"Keempat pengembangan ekonomi kerakyatan sektor pertanian, industri perdagangan, dan pariwisata berbasis inovasi. Kelima penanganan masyarakat miskin, keenam perluasan kesempatan kerja yang berdaya saing, ketujuh peningkatan kualitas lingkungan hidup dan yang terakhir kedelapan reformasi birokrasi melalui optimalisasi pelayanan publik yang prima," tambahnya. 

Menurut Imron, penyusunan anggaran tahun 2022 secara umum disusun secara rasional dengan memperhatikan kondisi keuangan daerah dan skala prioritas pembangunan daerah. Bahkan, prinsip dalam pengelolaan keuangan adalah pendapatan daerah harus diproyeksikan pada besaran pendapatan yang optimistis tercapai. 

"Maka dari itu perkiraan pendapatan belanja dan pembiayaan daerah dalam APBD tahun 2022 di antaranya dari Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang ditargetkan sebesar Rp 708 miliar yang berasal dari berbagai sumber salah satunya dari pajak daerah, retribusi daerah, hasil pengelolaan hasil daerah dan lain-lain pendapatan asli daerah yang sah," katanya.

Imron menjelaskan, target delapan prioritas pembangunan di Kabupaten Cirebon tahun anggaran 2022 dengan mengutamakan penanganan Covid-19, pemulihan Ekonomi dan jaringan pengaman sosial. 

"Maka, usulan belanja daerah yang ditargetkan dalam tahun anggaran APBD 2022 ini adalah sebesar Rp 5,1 triliun," katanya 

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Cirebon sekaligus Pimpinan Sidang, Rudiana mengatakan, Pemerintah Daerah Kabupaten Cirebon mengusulkan, untuk belanja daerah mencapai 5,1 triliun rupiah. Sedangkan untuk target pembelanjaan Pemkab Cirebon mencapai 4,6 triliun rupiah.

"Kalau namanya belanja, hanya usulan pemerintah daerah ke pemerintah pusat dan provinsi. Jadi sengaja kita tinggikan target belanja sampai 5,1 triliun rupiah," katanya. 

"Terlepas nanti dapatnya berapa, itu kita menunggu dari sana. Anggaran yang kita usulkan ke pusat dan provinsi sebesar 5,1 triliun rupiah," tambahnya. (DISKOMINFO)

18 Agu 2021

Satgas 131/Brs Gandeng HCPI-JS dan PMI Gelar Baksos di Perbatasan RI-PNG

INDOMEDIANEWSC- Menyambut dan menyemarakkan HUT Ke-76 Kemerdekaan RI, Satgas Pamtas Yonif 131/Brs bekerjasama dengan Komunitas HCPI-JS dan Palang Merah Indonesia (PMI) menggelar bakti sosial di Kampung Mosso Distrik Muara Tami Jayapura,  (17/8/2021).

Hal tersebut disampaikan Wadan Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 131/Brs Mayor Inf Ahmad Muzani CH di Skouw Distrik Muara Tami Jayapura. (18/8/2021).

Wadan Satgas mengatakan bakti sosial berupa pembagian seribu masker merah putih, medical check up, donor darah dan pembagian bingkisan sembako adalah kegiatan dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-76 sebagai bentuk kepedulian Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 131/Brs bekerja sama dengan Komunitas HCPI-JS dan Palang Merah Indonesia (PMI) kepada masyarakat Papua khususnya warga Kampung Mosso.

"Kegiatan bakti sosial ini merupakan wujud nyata sinergitas TNI dengan berbagai elemen masyarakat dan menjadi salah satu bentuk kepedulian serta peran bersama seluruh pihak dalam mencermati berbagai permasalahan yang dihadapi masyarakat, sehingga masyarakat akan selalu dekat dengan TNI". Ungkap Wadan Satgas.

Ditempat terpisah Pasiter Satgas Lettu Inf Ibrahim mengatakan dengan adanya kegiatan bakti sosial dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76 ini mudah-mudahan dapat meringankan sedikit beban masyarakat dimasa pandemi Covid 19 ini, terutama kepada warga Mosso.

“Terimakasih kepada komunitas HCPI-JS dan Palang Merah Indonesia (PMI) yang telah mendukung kegiatan ini, serta seluruh Prajurit khususnya masyarakat yang berkenan hadir dalam menyukseskan acara ini sehingga berjalan lancar", ujar Pasiter.

Pada kesempatan yang sama, perwakilan dari HCPI-JN dan PMI diwakili oleh bapak Septi Ahmad  menyampaikan ucapan Dirgahayu Republik Indonesia ke-76 Tahun 2021 dan terimakasih kepada pihak TNI yang telah menggandeng dan bekerja sama dengan kami dalam kegiatan bakti sosial ini.

Sementara itu, Kepala Kampung Mosso Bapak Agus We Fapoa mengucapkan terimakasih kepada pihak TNI dengan adanya kegiatan bakti sosial berupa penyerahan paket sembako ditengah pandemi Covid-19 dan juga ucapan terimakasih kepada pihak TNI yang telah hadir dan menjaga keamanan warga diperbatasan RI-PNG. (1b)

17 Agu 2021

HUT RI KE 76 "kado istimewa Camat Asjap"

INDOMEDIANEWSC- Peringatan Hari Ulang Tahun RI ke 76 Tahun 2021, merupakan kado terindah bagi Camat Astanajapura, Kabupaten Cirebon. M.Iing Tadjudin.
Hal ini dikarenakan merupakan hari terakhir dirinya bertindak selaku inspektur Upacara Hut RI.

Pelaksanaan Peringatan HUT RI ditengah situasi pandemi, tidak menghalangi seluruh jajaran Kecamatan Astanajapura untuk melaksanakan upacara Bendera dengan penuh hikmat dan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Dalam pemaparannya, Camat yang akrab disapa Iing, menuturkan, bahwa dirinya menghaturkan penghargaan yang tidak terhingga kepada para kuwu yang  telah bekerjasama dan mendukung segala program kerjanya selama dirinya melaksanakan tugas sebagai Camat Astanajapura

" tidak lama lagi saya akan purna tugas atau pensiun sebagai Camat, tentunya dalam kepemimpinan saya tidak menutup kemungkinan banyak terdapat kesalahan, dan Tahun ini, disaat suasana kita dalam keadaan pandemi, merupakan kali terakhir saya bertindak selaku inspektur upacara dalam rangka peringatan HUT RI ke 76, banyak makna yang terselip dibalik kondisi kita saat ini, yang paling dan amat terasa adalah semakin tingginya nilai kepedulian kita pada sesama, dan saat ini kita selaku anak Bangsa berkewajiban untuk terus mengenang jasa para Pejuang kemerdekaan yang telah ikhlas mengorbankan jiwa raganya demi Republik tercinta Indonesia" ujarnya.

Bahkan saat pelaksanaan upacara peringatan HUT RI yang bertempat di halamanan kantor kecamatan setempat, Selasa. 17/08/2021 yang dihadiri oleh seluruh unsur muspika dan para Kuwu dengan tetap mematuhi protokol kesehatan, dirinya meminta agar seluruh pihak tetap semangat dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab sesuai tupoksi yang diemban

" saat ini saatnya kita bertindak nyata dalam mengisi kemerdekaan ditengah pandemi, tingkatkan kinerja dan berfikir positif, patuhi anjuran Pemerintah dengan tetap mengutamakan doa dan permohonan kepada Allah SWT, agar Pandemi segera berakhir" pungkasnya. (1c)




16 Agu 2021

Peringatan HUT RI ke 76 " Pemdes karangmekar " gelar ragam lomba

INDOMEDIANEWSC - Peringatan HUT RI ditengah pandemi, tidak menyurutkan Pemerintahan Desa Karang mekar, Kecamatan Karangsembung, kabupaten Cirebon untuk tetap menyelenggarakan berbagai kegiatan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Hal tersebut disampaikan Kuwu Desa Karangmekar,  Rusmanto diruang kerjanya, Senin, 16/08/2021.

" ditengah situasi pandemi seperti sekarang ini, bukan berarti peringatan HUT RI harus terhenti, oleh karenanya kami beserta seluruh warga Masyarakat tetap memperingatinya dengan menggelar berbagai ragam perlombaan Rakyat, seperti komba balap karung, makan kerupuk dan bermacam lomba Rakyat lainnya, termasuk didalamnya adalah menggelar lomba jalan santai dengan memberikan  berbagai hadiah dengan sistem undian" tuturnya.

Lebih lanjut Rusmanto, menjelaskan, dilaksanakannya kegiatan tersebut selain memeriahkan Hari Kemerdekaan RI ke 76 sekaligus memberikan hiburan kepada Masyarakat agar tidak terlalu setres dalam menghadapi pandemi covid-19

" Masyarakat kita sudah sangat jenuh dengan kondisi saat ini, tentunya diharapkan dengan dilaksanakan berbagai ragam lomba dan hiburan rakyat lainnya, bisa sedikitnya mengurangi rasa kejenuhan dan tetap cinta Tanah Air dengan tetap mengenang dan menghargai jasa para pejuang kemerdekaan, bahkan saat sebelum dilaksanakannya kegiatan, kami beserta jajaran dan satgas covid, terus mengimbau kepada seluruh warga masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan, minimalnya menjaga jarak dan memakai masker " pungkasnya (1c)

Kartu Kesejahteraan Sosial mulai disalurkan

INDOMEDIANEWSC- Pandemi Covi 19 berdampak pada masyarakat desa, maka Kecamatan Susukanlebak Kabupaten Cirebon, menyalurkan Kartu Kesejahteraan Sosial (KKS) bagi masyarakat setempat.

Menurut Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Susukanlebak, Yopi Pramudhita, penyaluran KKS ini guna meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid 19. "Sekitar 1.739 KKS yang dibagikan, untuk 13 desa di kecamatan ini," katanya usai acara di aula kecamatan setempat, Sabtu (15/8/2021).

Yopi menjelaskan, bantuan dari Kemensos ini untuk periode April-Agustus dan secara langsung diberikan pada yang berhak. "Kartu KKS ini merupakan program Pemerintah Pusat sebagai bantuan bagi warga yang terdampak Covid 19, agar dapat digunakan untuk membantu memenuhi kebutuhan hidup," jelasnya.

Masih dikatakan Yopi, pembagian KKS tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes), salah satunya menjadwal penerima di kecamatan. "Misalnya satu desa, diberi waktu dua jam, guna minimalisasi kerumunan saat pembangian KKS," ujarnya.

Dirinya mengharapkan, adanya kartu KKS, masyarakat dapat memanfaatkannya, untuk meningkatkan kualitas hidup serta dijadikan tolak ukur peningkatan kesejahteraan warga. "Semoga masyarakat dapat memanfaatkan sebagaimana mestinya dan bijak, sehingga kesejahteraan dan kualitas hidup bisa meningkat," harapnya. (1c)