Indomedianewsc- Sebanyak 18 orang personel Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) RI-PNG Komando Pelaksana Operasi (Kolakops) Korem 172/PWY Yonif Mekanis 413/Bremoro Kostrad menerima penghargaan dari Kepala Polresta Jayapura, bertempat di Lapangan Apel Mapolresta Jayapura, Kota Jayapura, Sabtu (9/1).
Pemberian penghargaan tersebut juga diberikan kepada 18 orang Personel Polri di wilayah Hukum Polres Jayapura Kota yang dipimpin langsung oleh Kapolresta Jayapura Kota Kombes Pol Gustav R. Urbinas, S.H, S.I.K, M.P.d.
Kapolresta menyampaikan, Penghargaan yang diberikan kali ini adalah penghargaan atas keberhasilan pengungkapan dan penangkapan terkait dengan kasus Curanmor dan curas oleh tim Charlie, Kemudian Tim Reserse Narkoba yang berhasil mengamankan Narkoba jenis ganja dan Narkoba jenis sabu serta penemuan Senjata Laras pendek jenis SH pada bulan Juli 2020.
Penghargaan juga diberikan kepada Personil Yonif Mekanis Raider 413/BRM Pos Nafri yang sudah mendapatkan 1 pucuk Pistol organik jenis Revolver Volt MFG_CO produksi Hartford CT. USA dengan munisi aktif sebanyak 8 butir pada saat pelaksanaan kegiatan sweeping menjelang tahun baru 2021.
“Saya mewakili Kapolda Papua menyampaikan selamat atas keberhasilan kepada Satgas Pamtas dan anggota Polresta Jayapura Kota. Terimakasih kepada TNI, karena sudah bisa bersinergi dengan polri dalam menjaga Kamtibmas di wilayah Hukum Polresta Jayapura Kota terutama di wilayah Perbatasan. Sebab, di wilayah perbatasan banyak jalan tikus untuk masuk dan menyelundupkan barang illegal”, ujarnya.
“Pesan saya kepada para personil TNI-Polri Jangan patah semangat dalam menjalankan tugas, tingkatan prestasi dan tetap waspada dalam menjaga keutuhan ibu Pertiwi”, tuturnya.
Sementara itu dilain tempat, Komandan Korem 172/PWY Brigjen TNI Izak Pangemanan selaku Komandan Kolakops mengucapkan selamat atas penghargaan yang didapatkan dan mengapresiasi prestasi yang telah diukir oleh Yonif 413 selama melaksanakan tugas hingga saat ini.
“Terima kasih kepada Polda Papua melalui Polresta Jayapura atas reward yang diberikan. Pemberian penghargaan ini akan memberikan motivasi kepada anggota agar tetap semangat dalam melaksanakan tugas di daerah Perbatasan”, ujarnya.
Izak menegaskan, kegiatan positif seperti sweeping atau pemeriksaan kendaraan seperti ini dapat terus dilaksanakan. Menurutnya, pemeriksaan seperti ini adalah salah satu cara dalam meminimalisir dan mencegah terjadinya tindak kriminal khususnya di daerah perbatasan RI-PNG.
“Tak lupa saya mengingatkan kepada seluruh jajaran, agar bekerja dan melayani masyarakat dengan hati. Jika terjadi persoalan, jangan menimbulkan masalah baru. Melainkan dengan cara persuasif, kekeluargaan, komunikasi sosial tanpa kekerasan, bersifat represif, sehingga mendapat kepercayaan masyarakat untuk mengatasi persoalan yang ada”, tuturnya.
Sementara itu Dansatgas Yonif Mekanis 413/Bremoro Kostrad Mayor Inf Anggun Wuriyanto S.H., M.Han menyampaikan, terima kasih atas penghargaan yang diberikan oleh Kapolresta Jayapura kepada prajurit yonif 413/Kostrad.
“Personel yang tersebar saat ini, senantiasa menjalin sinergitas TNI-Polri dalam menjalankan tugas sehingga bersama-sama kita dapat meminimalisir tindak kriminal di daerah perbatasan”, ujarnya.
Penrem 172 (1c)