10 Jan 2021

Ciptakan Ketahanan Pangan, Satgas Pamrahwan Yonif 756/WMS Manfaatkan Lahan Kosong disekitar Pos Untuk Berkebun



Indomedianewsc-  Satuan Tugas Pengamanan Daerah Rawan (Satgas Pamrahwan), Yonif 756/WMS yang  berada di bawah Kolakops Korem 174/ATW membantu masyarakat sekitar melaksanakan kegiatan ketahanan pangan untuk mendukung Program pemerintah dengan cara berkebun memanfaatkan lahan kosong di sekitar Pos, Sabtu (09/01).

Dansatgas Pamrahwan Yonif 756/WMS, Mayor Inf Marolop Edison Bala Hutapea mengatakan, kegiatan tersebut merupakan upaya prajurit untuk menciptakan ketahanan pangan di pos, sementara hasil berkebun akan dikonsumsi  sendiri dan dibagikan secara gratis kepada masyarakat sekitar pos.

"Sejak awal kami masuk pos pada pertengahan September 2020, saya sudah perintahkan untuk para Danpos, agar membawa bibit tanaman dan memanfaatkan lahan yang ada disekitar pos dengan menanam tanaman produktif seperti kacang panjang, jagung, singkong, kangkung, tomat, bayam, cabe, bawang merah, pepaya dan tanaman lain yang dapat dipanen dalam jangka waktu yang tidak terlalu lama," terangnya. 

Disampaikan juga, untuk pos yang sudah ada kebun peninggalan pos sebelumnya, agar tanamanya dijaga dan dipelihara, apabila masih ada lahan yang kosong supaya dibersihkan dan ditanami dengan bibit yang sudah disiapkan sebelumnya. 

"Pos yang belum ada kebunnya, saya perintahkan segera manfaatkan lahan kosong yang ada untuk ditanami sayur mayur dan buah-buahan," tegas Dansatgas. 

Lebih lanjut dikatakan Dansatgas bahwa selain untuk kemandirian prajurit di pos, manfaat lain yang dirasakan yaitu akan mengurangi ketergantungan terhadap pangan dari luar. Disamping itu, kegiatan tersebut juga dimanfaatkan prajurit untuk sekaligus mensosialisasikan pada masyarakat.

"Sayur mayur dan buah-buahan, memiliki nilai Gizi yang tinggi yang dalamnya terkandung vitamin, mineral serta serat yang sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk kesehatan dan mencegah berbagai macam penyakit," kata Mayor Inf Marolop. 

Seperti diketahui bahwa Satgas Pamrahwan Yonif 756/WMS yang terdiri dari 3 SSK (Satuan Setingkat Kompi) yang melaksanakan pengamanan daerah rawan di wilayah Kabupaten Mimika, Merauke, Asmat dan Mappi, tidak semua pos yang ditempati Satgas 756/WMS memiliki penduduk, seperti contoh di Kabupaten Mimika, untuk pos MP 240, pos MP 210, pos Borovit dan pos Shop Baru yang berada di dalam area PT Freeport Indonesia (Area Tanggul Timur), tidak ada penduduk disekitarnya sehingga hasil kebun bisa dinikmati sendiri, sementara untuk pos-pos yang disekitarnya ada penduduknya, hasil dari berkebun sebagian dapat dinikmati anggota, dan sebagian dapat dinikmati oleh masyarakat sekitar dengan dibagikan secara gratis.

Autentifikasi 
Papen Satgas756 (1b)

9 Jan 2021

18 PERSONEL SATGAS PAMTAS RI-PNG TERIMA PENGHARGAAN KAPOLRESTA JAYAPURA



Indomedianewsc-  Sebanyak 18 orang personel Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) RI-PNG Komando Pelaksana Operasi (Kolakops) Korem 172/PWY Yonif Mekanis 413/Bremoro Kostrad menerima penghargaan dari Kepala Polresta Jayapura, bertempat di Lapangan Apel Mapolresta Jayapura, Kota Jayapura, Sabtu (9/1).

Pemberian penghargaan tersebut juga diberikan kepada 18 orang Personel Polri di wilayah Hukum Polres Jayapura Kota yang dipimpin langsung oleh Kapolresta Jayapura Kota Kombes Pol Gustav R. Urbinas, S.H, S.I.K, M.P.d.

Kapolresta menyampaikan, Penghargaan yang diberikan kali ini adalah penghargaan atas keberhasilan pengungkapan dan penangkapan terkait dengan kasus Curanmor dan curas oleh tim Charlie, Kemudian Tim Reserse Narkoba yang berhasil mengamankan Narkoba jenis ganja dan Narkoba jenis sabu serta penemuan Senjata Laras pendek jenis SH pada bulan Juli 2020.

Penghargaan juga diberikan kepada Personil Yonif Mekanis Raider 413/BRM Pos Nafri yang sudah mendapatkan 1 pucuk Pistol organik jenis Revolver Volt MFG_CO produksi Hartford CT. USA dengan munisi aktif sebanyak 8 butir pada saat pelaksanaan kegiatan sweeping menjelang tahun baru 2021. 

“Saya mewakili Kapolda Papua menyampaikan selamat atas keberhasilan kepada Satgas Pamtas dan anggota Polresta Jayapura Kota. Terimakasih kepada TNI, karena sudah bisa bersinergi dengan polri dalam menjaga Kamtibmas di wilayah Hukum Polresta Jayapura Kota terutama di wilayah Perbatasan. Sebab, di wilayah perbatasan banyak jalan tikus untuk masuk dan menyelundupkan barang illegal”, ujarnya. 

“Pesan saya kepada para personil TNI-Polri Jangan patah semangat dalam menjalankan tugas, tingkatan prestasi dan tetap waspada dalam menjaga keutuhan ibu Pertiwi”, tuturnya. 

Sementara itu dilain tempat, Komandan Korem 172/PWY Brigjen TNI Izak Pangemanan selaku Komandan Kolakops mengucapkan selamat atas penghargaan yang didapatkan dan mengapresiasi prestasi yang telah diukir oleh Yonif 413 selama melaksanakan tugas hingga saat ini.

“Terima kasih kepada Polda Papua melalui Polresta Jayapura atas reward yang diberikan. Pemberian penghargaan ini akan memberikan motivasi kepada anggota agar tetap semangat dalam melaksanakan tugas di daerah Perbatasan”, ujarnya.

Izak menegaskan, kegiatan positif seperti sweeping atau pemeriksaan kendaraan seperti ini dapat terus dilaksanakan. Menurutnya, pemeriksaan seperti ini adalah salah satu cara dalam meminimalisir dan mencegah terjadinya tindak kriminal khususnya di daerah perbatasan RI-PNG. 

“Tak lupa saya mengingatkan kepada seluruh jajaran, agar bekerja dan melayani masyarakat dengan hati. Jika terjadi persoalan, jangan menimbulkan masalah baru. Melainkan dengan cara persuasif, kekeluargaan, komunikasi sosial tanpa kekerasan, bersifat represif, sehingga mendapat kepercayaan masyarakat untuk mengatasi persoalan yang ada”, tuturnya.

Sementara itu Dansatgas Yonif Mekanis 413/Bremoro Kostrad Mayor Inf Anggun Wuriyanto S.H., M.Han menyampaikan, terima kasih atas penghargaan yang diberikan oleh Kapolresta Jayapura kepada prajurit yonif 413/Kostrad. 

“Personel yang tersebar saat ini, senantiasa menjalin sinergitas TNI-Polri dalam menjalankan tugas sehingga bersama-sama kita dapat meminimalisir tindak kriminal di daerah perbatasan”, ujarnya.

Penrem 172 (1c)

8 Jan 2021

Pengukuhan Pengurus DPC CIB Cirebon Kabupaten " tegaskan Jaga Marwah Lembaga"

Indomedianewsc- Sebagai wujud meningkatkan Marwah kebangsaan cinta tanah air. ketua Umum DPP LSM Cakrabuana, Tato Muryanto, disaksikan dan dihadiri oleh seluruh Anggota LSM CIB melaksanakan kegiatan pengangkatan dan penyerahan SK kepada Ketua DPC Cirebon Kabupaten Masa bakti 2021/2026.

Dalam pemaparannya, Ketua Umum DPP LSM Cakrabuana Indonesia Bersatu, menghimbau dan mengharapkan kepada Ketua DPC Cikab, saudara Hermansyah ( kenil ) untuk menjaga Marwah Lembaga dan melaksanakan tanggungjawabnya dalam memberikan  sesuatu yang sifatnya positif kepada seluruh Masyarakat dengan berpegang teguh pada UUD 45 dan Pancasila.

" Saya selaku Ketua Umum, yakin dan percaya kepada Saudara Hermansyah , untuk.menduduki jabatan sebagai Ketua DPC LSM Cakrabuana Indonesia Bersatu Cirebon Kabupaten namun tentunya sebagai Manusia, saya hanya berpesan, laksanakan Amanat Lembaga, jadilah pejuang untuk kepentingan Rakyat dengan tetap menjunjung tinggi nilai-nilai kebangsaan yang berlandaskan UUD 45 dan Pancasila sebagai dasar dimana kita harus bertindak dan berprilaku ' ujar Tato Muryanto.

Lebih lanjut dirinya menegaskan, Bahwa berdirinya LSM CIB ini semata demi kemaslahatan ummat

" Kita harus bertindak demi kepentingan Rakyat, dengan tetap melaksanakan segala sesuatunya sesuai Hukum yang berlaku, dan satu yang harus ditanam dalam hati sanubari , Jaga Marwah Lembaga dan tetap menggantungkan segala sesuatunya kepada Allah, Tuhan yang maha memiliki dari apa yang tidak dimiliki oleh Makhluknya '" tegasnya.

Sementara itu, Ketua terpilih, DPC LSM CIB Cirebon Kabupaten Hermansyah, usai menerima SK dan dikukuhkan sebagai Ketua, menjelaskan dengan singkat

" Saya sebagai Ketua DPC CIB Cirebon Kabupaten siap dan Istikomah untuk melaksanakan amanat lembaga dengan tetap menjaga Marwah Lembaga sekaligus bertindak demi kepentingan Rakyat dengan tetap berpegang pada aturan yang ditetapkan , intinya kami hadir demi Rakyat dan siap menjadi pejuang untuk Rakyat" tegas Hermansyah . Acara yang dilaksanakan pada Hari Jum' at 08/01/2021 bertempat di Sekretariat DPC tersebut berjalan dengan penuh hikmat dan kesederhanaan dan dihadiri oleh seluruh PAC sekabupaten Cirebon. ( 1c)

Musrembangdes Japura Kidul " harapkan program Desa tetap berjalan ditengah Pandemi Covid-19"

Indomedianewsc- menampung aspirasi Masyarakat untuk peningkatan Desa dilakukan Pemerintah Desa Japura Kidul, Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon, melalui program Musrembangdes yang dilaksanakan Jum'at 08/01/2021.
Dalam acara tersebut, Kuwu Desa Japura Kidul, Daud, menyampaikan dalam pemaparannya

" Kita semua sama maklum, bahwa dalam situasi Pandemi ini hampir sebagian Anggaran tersedot untuk penanganan penanggulangan Corona, dalam pengertian sosial, dan tentunya berdampak pada terhambatnya realisasi program pembangunan yang telah tersusun" ujarnya.

Diharapkan dengan dilaksanakannya Musrembangdes tahun anggaran 2021 segala program yang sempat terhenti kembali bisa dilaksanakan

" Ada sekala program prioritas yang kita bahas kali ini, diantaranya  aspek Pemsosbud  20  persen dan 15  persen usulan prioritas program SKPD  dari Dana PIK Tahun 2022 , termasuk didalamnya penyaluran dan pemanfaatan Dana Desa, pada dasarnya kami berharap dengan diadakannya Musrembangdes ini benar benar dapat bermanfaat bagi Masyarakat sekitar, baik dalam segi infrastruktur, perekonomian maupun sosial kemasyarakatan lainnya ' lanjut Daud.

Bahkan Daud mengharapkan, agar Masyarakat secara keseluruhan untuk tetap menerapkan protokol kesehatan sebagai salah satu upaya memutus mata rantai penyebaran Pandemi Covid - 19. (1c)

POl PP Kecamatan Astanajapura " sayangkan minimnya kesadaran untuk terapkan 3M '

Indomedianewsc- Masih rendahnya kesadaran Masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan ,nampak terlihat jelas saat satuan Polisi Pamongpraja kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon, melakukan pantauan terhadap pedagang pasar sementara Desa Mertapadakulon, Jum'at 8 /01/2021.

Dari pantauan IM, hampir kebanyakan pedagang pasar yang menempati kios sementara tersebut kedapatan tidak mengenakan masker.
Saat salah seorang pedagang yang tidak bersedia dicantumkan identitasnya ditanya mengapa tidak memakai masker, dirinya menuturkan

" Kadang -kadang saya pakai masker pak,soalnya engap" ujarnya singkat

Menyikapi banyaknya para pedagang yang tidak menggunakan masker saat berjualan, Kasi Trantib, Kecamatan Astanajapura, Herry. s. Menjelaskan

" Inilah realita yang ada, Masyarakat masih sangat rendah kesadarannya dalam menyikapi adanya wabah yang saat ini melanda hampir seluruh Dunia, salah satu ya itu tadi, mereka enggan menggunakan masker dengan dalih engap atau lupa, padahal hal ini tentunya sangat berbahaya bagi diri pribadi maupun orang lain, oleh karena itu, kami dari jajaran Pol PP tidak akan hentinya untuk menghimbau Masyarakat akan selalu menerapkan 3M, termasuk meminta kepada pihak pengembang atau pemdes setempat untuk menyediakan sarana cuci tangan sekaligus pemasangan baliho untuk taat protokol kesehatan " tuturnya.

Selain melakukan imbauan kepada seluruh pedagang maupun pembeli yang melakukan transaksi di area pasar sementara tersebut, pol PP Astanajapura didampingi pihak Pemerintahan Desa Mertapadakulon melakukan pembagian masker secara geratis kepada seluruh Warga yang kedapatan tidak mengenakan masker

" Diharapkan dengan adanya kami turun langsung kelapangan dan membagikan masker, akan membuat keasadarn Masyarakat semakin tinggi terkait adanya Pandemi Covid-19, yang pasti kami tegaskan, penanganan dan pemutusan mata rantai penyebaran Pandemi Covid-19 ini harus dilakukan oleh semua pihak, dan semuanya harus saling peduli ' pungkas Herry ( 1c)

Pengobatan Keliling,Solusi yang diberikan oleh Satgas Pamrahwan Yonif 756/WMS pada Masyarakat



Indomedianewsc-  Dalam rangka membantu meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat, Satgas Pamrahwan Yonif 756/WMS Pos Aramsulki yang berada dibawah Kolakops Korem 174/ATW, menggelar pengobatan keliling di kampung Aramsulki Distrik Agimuga Kabupaten Mimika, Kamis (07/01).

Keterbatasan sarana dan prasarana serta jarak yang jauh dari tempat pelayanan kesehatan, menjadi kendala bagi masyarakat dalam memperoleh pelayanan kesehatan.

Hal tersebut seperti disampaikan Dansatgas Pamrahwan Yonif 756/WMS, Mayor Inf Marolop Edison Bala Hutapea, diungkapkan bahwa kegiatan pelayanan kesehatan pada masyarakat secara door to door ini, dilakukan untuk dapat mengetahui dan memastikan kondisi kesehatan warga masyarakat di Kampung Aramsulki.

"Karena tempat tinggal mereka yang jauh dari tempat pelayan kesehatan, sehingga membuat masyarakat menjadi malas untuk datang berobat dan memeriksakan kesehatanya," ungkapnya. 

Lanjutnya Dansatgas barharap, dengan adanya kegiatan pengobagan keliling tersebut, setidaknya dapat membantu masyarakat yang sakit untuk berobat.

"Saya harapkan kegiatan ini dapat meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat di kampung tersebut", ujarnya. 

Keberadaan Pos Satgas di tengah masyarakat juga harus memberikan dampak yang positif bukan hanya dari aspek kesehatan semata, namun aspek yang lain juga harus mendapat perhatian yang sama.

"Kami selalu memberikan penekanan pada seluruh personil Pos Satgas 756/WMS untuk selalu pro aktif turun ke kampung-kampung berbaur dengan masyarakat,mendengar dan memahami kesulitan masyarakat, bukan hanya masalah kesehatan saja, namun juga kesulitan lainya yang dialami warga masyarakat," tegas Dansatgas. 

Sementa itu, Danpos Aramsulki Sertu Badrul Tamam yang memimpin kegiatan pengobatan tersebut mengatakan, kegitan ini merupakan salah satu bentuk wujud kepedulian TNI pada pada masyarakat, khususnya di Kampung Aramsulki.

"Disamping memeriksa dan memberikan obat pada warga masyarakat yang sakit, kami juga sekaligus menghimbau pada masyarakat untuk selalu menerapkan pola hidup sehat, dengan makan makanan yang bergizi, rajin berolahraga, mencuci tangan dengan sabun di air yang mengalir, menggunakan masker, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan agar dapat terhindar dari bahaya penularan dan penyebaran Virus Covid-19 saat ini", terangnya. 

Salah seorang warga Tete Paulus (53), mengaku merasa sangat terbantu dengan adanya pelayanan kesehatan ini.

"Terima kasih Bapak TNI untuk pelayanan kesehatan ini, kami masyarakat sudah bisa memperoleh layanan kesehatan di sini dan tidak menempuh jarak yang jauh lagi untuk berobat, semoga kegiatan ini dapat terus dilanjutkan dan bapak-bapak TNI selalu dilindungi Tuhan dimanapun Bertugas," harap tete Paulus.

Autentifikasi
Papen Satgas756/WMS (2b)