Indomedianewsc- Bertempat di Aula Lantai 3, Kantor Bupati Cirebon, dilaksanakan acara Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus Dewan Pimpinan Cabang Pejuang Siliwangi Indonesia (DPCPSI) dan Dewan Pimpinan Anak Cabang Pejuang Siliwangi Indonesia (DPACPSI) Kabupaten Cirebon, Selasa, 3 November 2020.
Hadir dalam acara tersebut, mantan Kapolda Sumatera Barat, DR.H.Wahyu Daeny, SH MH mantan KASAU, Marsekal TNI AU H.Imam Sufaat, S.I.P, Keterwakilan dari Kesbang Pol, Lanal Cirebon, keterwakilan Polres Cirebon, keterwakilan Bupati Cirebon, yaitu Sekda H. Rahmat, Pimpinan DPC Pejuang Siliwangi Indonesia, dan 23 DPAC Pejuang Siliwangi se Kabupaten Cirebon.
Ketua Dewan Pimpinan Cabang Pejuang Siliwangi Indonesia (DPCPSI) Kab. Cirebon, Mustamid A.M, S.Pd.,SH, MH, menjelaskan,
” Pejuang Siliwangi Indonesia (PSI), sebagai organisasi kemasyarakatan, mempunyai program kerja kedepan, diantaranya, yang pertama akan Konsolidasi Organisasi, kemudian Safari Organisasi, dengan silaturahmi ke jajaran Muspida Kab. Cirebon, seperti Bupati, Kapolres, Dandim, Danrem serta DanLanal.
Lebih lanjut dirinya menuturkan
” Yang ketiga adalah menjalin Sinergitas antar komponen bangsa, menjalin komunikasi yang baik, supaya adanya keseimbangan atau balance antara pemda dengan masyarakat.” Jelasnya.
Terkait Kepengurusan PAC, dan jumlah anggota PSI, Mustamid, menuturkan, bahwa dari 40 PAC yang ada di Kab. Cirebon, baru terbentuk 17 PAC, dengan jumlah anggota sekitar 300 se- Kab. Cirebon. ” Tegasnya.
Dalam sambutannya, yang pertama disampaikan oleh BRIGADIR JENDRAL TNI DR.IR.H NASEP
Mengajak kepada para pengurus dan anggota Pejuang Siliwangi Indonesia, kita semua agar menjauhkan diri dari perbuatan 5 M/MO LIMO.dan menegaskan kepada semua pemimpin, agar kita dapat memiliki prinsip-prinsip, diantaranya
,” Takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, harus menjadi contoh, suri tauladan yang baik, untuk warga msyarakat, harus bisa menciptakan suatu kegiatan yang bermanfaat bagi diri sendiri, lingkungan, bagi bangsa dan negara, serta harus bisa memilah-milah.” Paparnya.
Sambutan kedua, disampaikan oleh Ketua Umum Pejuang Siliwangi Indonesia (PSI),
LETNAN JENDRAL TNI PUR. H.YAYAT SUDRAJAT,S.E,M.M.
Sementara itu sambutan yang ketiga, disampaikan oleh perwakilan Bupati Cirebon, yang dalam hal ini disampaikan oleh Sekda Kab. Cirebon, H. Rahmat.
LETNAN JENDRAL TNI PUR. H. YAYAT SUDRAJAT, SE, MM,selaku Ketua Umum PSI, kepada awak media memaparkan, bahwa PS akan maju, memang harus maju, ” Kami berharap PS sebagai penyambung antara Pemda dengan masyarakat, mampu mengatasi permasalahan, mengkomunikasikan, penyambung kepada Pemda, ” Dan Pemda sebagai orang tua, harus mampu mengayomi, memperjuangkan kesejahteraan rakyat, khususnya di Kab. Cirebon, ” Pungkasnya.
Di akhir wawancara, Ketum PSI, JENDRAL YAYAT memberi kata selamat dan hormat kepada Mustamid AM, S.Pd, SH, MH, selaku Ketua DPC PSI Kab. Cirebon ( Lis M 1c)