Tampilkan postingan dengan label sosial. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label sosial. Tampilkan semua postingan

21 Mei 2024

FKDC dan SIGAB Indonesia Luncurkan Program SOLIDER untuk Inklusi Sosial Difabel di Cirebon

INDOMEDIANEWS - Forum Komunikasi Difabel Cirebon (FKDC),  merupakan sebuah organisasi masyarakat sipil yang berkomitmen untuk meningkatkan kualitas hidup komunitas difabel di Kabupaten Cirebon, berkolaborasi dengan SIGAB Indonesia meluncurkan program baru bertajuk SOLIDER – Strengthening Social Inclusion for Difability Equity and Rights (Memperkuat Inklusi Sosial untuk Kesetaraan dan Hak-hak Difabel).

Program SOLIDER dirancang untuk menciptakan inklusi sosial dan pemenuhan hak-hak kelompok difabel. Tujuan utama dari program ini adalah untuk meningkatkan akses temen-temen difabel terhadap berbagai layanan publik seperti identitas kependudukan, perlindungan sosial, kesehatan, pendidikan, dan bantuan hukum. Selain itu, program ini juga bertujuan untuk meningkatkan akses difabel terhadap pekerjaan dan pemulihan ekonomi pasca COVID-19, serta memperkuat partisipasi mereka dalam pengambilan keputusan dan pembangunan.

Di masyarakat, difabel sering kali dipandang sebagai orang cacat karena ketidakmampuan mereka dalam beraktivitas sehari-hari. Pandangan ini mengakibatkan mereka terisolasi dari kehidupan sosial. Namun, menurut model sosial, kondisi difabel sebenarnya disebabkan oleh lingkungan yang tidak mendukung.

Program SOLIDER bertujuan untuk mendorong perubahan menuju masyarakat yang inklusif melalui pengembangan Desa Inklusi. Wilayah sasaran program ini mencakup Kecamatan Greged di Desa Durajaya, Nanggela, Sindang Kempeng, serta Kecamatan Lemahabang dengan enam desa dampingan yaitu Lemahabang Wetan, Tuk Karangsuwung, dan Leuwidingding.

Hal ini disampaikan ketua FKDC Kabupaten Cirebon, Abdul Mujib, saat melaksanakan acara di salah satu Rumah Makan di Cirebon timur.

"Pendataan difabel merupakan langkah kunci dalam mengidentifikasi dan mengatasi hambatan yang mereka hadapi. FKDC telah membentuk tim enumerator yang akan bertugas mendata difabel di desa-desa intervensi untuk memastikan hak-hak mereka dapat terpenuhi" tuturnya, Selasa,21/05/2024.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk:
1. Meningkatkan kesadaran dan dukungan pemerintah desa terhadap pendataan difabel.
2. Memperbarui data difabel di tingkat desa.

Lebih lanjut Mujib menjelaskan, kegiatan tersebut dihadiri oleh 63 peserta terdiri dari berbagai perwakilan Pemerintah Desa dan anggota Masyarakat.

"Kami berharap segala bentuk kegiatan yang dilaksanakan akan bermanfaat dan membuahkan hasil positif bagi berbagai unsur termasuk difabel itu sendiri" pungkasnya. 

Sementara itu Camat Lemahabang yang hadir dalam acara tersebut, Yuyun Kusumawati sangat merespon kegiatan yang digagas FKDC.

"Kami sangat mendukung kegiatan yang dimotori oleh FKDC, ini menandakan kebersamaan menuju kesetaraan sangat jelas dengan tujuan yang sangat mulya, harapan kami tentunya apa yang diinginkan FKDC dalam hal ini desa inklusi bisa tercapai dengan baik sesuai harapan" jelasnya. (1c)

13 Mei 2024

FKDC bersama SIGAB " wujudkan desa inklusi "

INDOMEDIANEWS - Pergerakan kaum disabilitas dalam mewujudkan persamaan derajat terus dilakukan. Salah satunya yang dilakukan Forum Komunikasi Difabel Cirebon (FKDC) Kabupaten Cirebon dengan menggandeng 
Sasana Integrasi dan Advokasi Difabel (Sigab) Yogyakarta, untuk mendata disabilitas yang ada di kabupaten.

Menurut Ketua FKDC Kabupaten Cirebon, Abdul Mujib, persamaan derajat yang selama ini dirasakan teman-teman disabilitas sangat minim. Sehingga, perlu adanya perhatian serius dari berbagai pihak untuk adanya persamaan derajat dengan yang normal. 

"Sebagai makhluk ciptaan tuhan dan dilindungi Undang-undang, tentunya sama derajat dengan non disabilitas. Akan tetapi yang terjadi, masih kurang dalam mendapatkan sarana dan prasana yang dibutuhkan. Salah satunya di tempat pelayanan publik," katanya, Minggu 12/5/2024.

Mujib menjelaskan, persamaan derajat terus di gaungkan dan salah satunya, dengan mekakukan pendataan disabilitas yang ada di desa. Agar tepat sasaran dan saat ini, sedang ada pembekalan bagi koordinator disabilitas desa. 

"Kami menggandeng 'Sihab' Yogyakarta untuk lakukan pendataan secara online dan manual. Kemudian data yang ada, akan diserahkan ke desa, supaya dianggarkan pihak desa," jelasnya.

Sementara itu, Project Operasional Program Solider, Uni Fatonah mengungkapkan, pembekalan bagi imunerator atau koordinator desa untuk pendataan bagi disabilitas, bertujuan guna memudahkan desa dalam memberi kesempatan teman-teman disabilitas untuk membangun desa. 

"Pendataan ini sebagai embrio atau cikal bakal, bagi para disabilitas desa untuk berkiprah d desa masing-masing," ungkapnya.

Fatonah memaparkan, para imunerator yang mengikuti pelatihan ini dari enam desa yakni Desa Lemahabang, Leuwidingding, Tukkarangsuwung Kecamatan Lemahabang dan Desa Nanggela, Sindangkempeng dan Desa Greged Kecamatan Greged. Kemudian, para imunerator ini akan mendata dan profil disabilitas masing-masing desa. 

"Pembentukan desa inklusif sangat diperlukan agar menjadi contoh bagi desa lain, sehingga para disabilitas terakomodir dalam berbagai hal yang ada di desa," tuturnya.

Dirinya mengharapkan, pihak desa dapat memberikan kesempatan bagi para disabilitas dalam berbagai bidang dan membantu mengurus administrasi kependudukan (adminduk). 

"Identitas sangat penting untuk berbagai keperluan, maka diperlukan peran serta seluruh pihak," pungkas Fatonah. (1c)

13 Mar 2024

Keluarga besar Pitaloka " beri bantuan bagi warga Ciledug wetan dan Waled "

INDOMEDIANEWS -  Keluarga Besar Pitaloka Kota Cirebon, Distrik 017 AMS Kota Cirebon yang diketuai oleh Tje Eva Octaviana, memberikan bantuan berupa makanan, Minuman, dan pakaian  layak pakai, kepada warga Masyarakat Blok Labuan, Desa Ciledug wetan, Kecamatan Ciledug, Kabupaten Cirebon, Senin, 11/03/2024.

Dalam keterangannya, Tje Eva menuturkan, bahwa apa yang dilakukannya sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang tengah menghadapi musibah akibat derasnya curah hujan hingga berakibat banjir.

"Kami dari keluarga besar Pitaloka kodya Cirebon distrik 017 AMS Kota Cirebon,  sangat peduli dan merasakan apa yang saat ini tengah dirasakan oleh warga Ciledug wetan, hususnya yang berada di Blok labuan, bencana ini merupakan hal yang tidak bisa dihindari, dan kita sebagai sesama anak Bangsa tentunya sudah menjadi kewajiban untuk saling peduli dengan siapapu yang tengah menghadapi cobaan dari Allah Tuhan penguasa alam semesta, harapan kami dengan adanya bantuan dan kepedulian yang diberikan, sedikitnya bisa menjadi obat dan meringankan beban mereka ( warga Blok Labuan-red)" tuturnya.
Bantuan yang diberikan oleh Keluarga besar Pitaloka tersebut diterima langsung oleh Raksa Bumi Ciledug wetan yang didampingi mantan Kuwu Ciledug wetan Koswara.

"Kami sangat berterimakasih atas kepedulian yang diberikan keluarga besar pitaloka, semoga apa yang telah diberikan akan mendapat imbalan dan pahala berlipat dari Allah SWT, semoga bencana yang saat ini tengah melanda warga kami, bisa menjadi cermin untuk masa yang akan datang, sekali lagi, kami warga Blok Labuan sangat berterimakasih kepada keluarga pitaloka" ujar Koswara.

Kegiatan pitaloka dalam memberikan bantuan tidak hanya kepada warga Blok Labuan Ciledug wetan, namun dilanjutkan kepada warga Waled, Kecamatan Waled, Kabupaten Cirebon. (1c)

9 Mar 2024

Projo Ganjar peduli warga terdampak banjir

INDOMEDIANEWS -  Bencana banjir yang menimpa warga Masyarakat Ciledug wetan, blok labuan, Kecamatan Ciledug, Kabupaten Cirebon, mendapat perhatian dari Projo Pusat dan Projo Ganjar Kabupaten Cirebon.
Kepedulian projo direalisasikan dengan memberikan bantuan sembako kepada warga terdampak banjir.
Hal tersebut dituturkan ketua Projo, Kabupaten Cirebon, Jaenudin, saat memberikan bantuan, Sabtu, 09/03/2024.

"Kami dari Projo Pusat dan Projo Kabupaten Cirebon, sangat peduli terhadap warga Masyarakat yang saat ini terkena musibah banjir, bantuan berupa sembako yang kami berikan diharapkan mampu meringankan beban mereka, memang nilainya tidak seberapa dibandingkan dengan penderitaan yang dirasakan warga saat ini, namun inilah bentuk kepedulian kami terhadap siapapun yang terkena musibah, semoga warga diberikan kesabaran dan tetap semangat dalam menjalani kehidupan"tuturnya.

Lebih lanjut Jaenudin menjelaskan, bahwa apa yang diberikan kepada warga masyarakat berdasarkan kepedulian dari hasil kebersamaan kami keluarga Perojo.

"Kami sangat berterimakasih kepada seluruh keluarga besar Projo, termasuk para pihak yang telah bersama-sama memberikan bantuan dan perhatian kepada warga Masyarakat Ciledug wetan, khususnya yang ada di blok labuan, dengan gerakan bansos yang kami lakukan semoga dapat bermanfaat dan diikuti oleh pihak lainnya, sekali lagi kami sampaikan turut berduka bagi seluruh Maayarakat yang saat ini tengah dicoba oleh Allah SWT, tetap semangat dan jangan putus asa, kami akan selalu ada untuk berupaya peduli demi kebersamaan" pungkasnya. (1c)

6 Mei 2023

Bupati Cirebon hadiri halalbihalal Pejuang Siliwangi Indonesia

INDOMEDIANEWSC- Halal bihalal DPC Pejuang Siliwangi Indonesia dan Ikatan Wanita Pejuang Siliwangi Kabupaten Cirebon, diselenggarakan di Sekretariat PSI Cirebon, pada Sabtu, 06/05/2023.
Acara yang dihadiri Bupati Cirebon, Drs.Imron,M.Ag dan seluruh Anggota PSI berjalan dengan penuh hikmat.
Dalam pemaparannya, Ketua DPC Pejuang Siliwangi Indonesia Kabupaten  Cirebon, Mustamid. A.M. S.pd, SH, C,L.A. mengharapkan dengan dilaksanakannya acara tersebut bisa semakin mempererat  persaudaraan Anggota PSI dan semakin memupuk rasa kebersamaan dan kecintaan terhadap NKRI.

"Melalui halalbihalal kita tanamkan rasa kecintaan terhadap NKRI yang telah memberi kita berbagai makna hasil dari pengorbanan para pejuang kemerdekaan, dan kita sebagai penerus, hususnya keluarga besar Pejuang Siliwangi Indonesia dituntut untuk mampu berkarya dan berprilaku yang berlandaskan pancasila, silih Asah, Silih Asih, Silih Asuh harus tertanam pada jiwa seluruh Anak Bangsa, semoga melalui acara ini, kekeluargaan dan peran PSI didalam Masyarakat semakin bermakna" tuturnya.

Sementara itu, Bupati Cirebon, Drs. Imron , M.Ag mengharapkan agar keberadaan Ormas/LSM mampu menjaga kearifan lokal.

"Keberadaan Organisasi Masyarakat ( Ormas) maupun Lembaga Sosial Masyarakat ( LSM) agar mampu menjaga dan melestarikan tradisi atau kearifan lokal, selain daripada itu, adanya Ormas maupun LSM bisa bekerjasama dengan penerintahan demi mewujudkan kesejahteraan dan pengembangan pembangunan yang merata dalam segala bidang, oleh karenanya kami sangat mengapresiasi kegiatan halalbihalal yang dilaksanakan oleh Pejuang Siliwangi Indonesia Kabupaten Cirebon, diharapkan dengan adanya acara tersebut mampu menjalin persatuan dan kesatuan demi NKRI, yang utama lagi adalah bersama membangun Negeri sesuai kemampuan yang ada, selamat kami ucapkan untuk keluarga besar PSI, semoga niat baik kita mendapat ridlo dari Allah SWT" tuturnya. (1c)

29 Mar 2023

Iwapsi dan PSI Kabupaten Cirebon berbagi Takjil

INDOMEDIANEWSC - melaksanakan kegiatan di bulan suci Ramadhan 1444 H, Pejuang Siliwangi Indonesia ( PSI ) dan Ikatan Wanita Pejuang Siliwangi Indonesia ( IWAPSI ) Kabupaten Cirebon. Membagikan ratusan takjil kepada masyarakat di sekitar  blok Pahing RT 01 RW 10 Desa Beber, kecamatan Beber, Kabupaten Cirebon. Senin sore 27/3/23 

Dalam pemaparannya, Ketua Pejuang Siliwangi Indonesia (PSI) Kabupaten Cirebon Mustamid, A.M, S.Pd, SH, MH, C.L.A,  menuturkan, bulan Suci Ramadhan ini merupakan bulan yang istimewa,  karena setiap amal yang kita kerjakan akan dibalas dengan yang lebih baik dan pahala berlipat.

”marilah kita berlomba-lomba dalam amal kebaikan di bulan Suci penuh barokah dan maghfirah ini” tuturnya.

Lebih lanjut dirinya menjelaskan , dengan adanya pembagian takjil  ini sebagai salah satu wujud  untuk memperkuat hubungan silaturahmi antara PSI dan IWAPSI Kabupaten Cirebon dengan masyarakat disekitar .

“kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT , terlebih dibulan Ramadhan ini,” harap Ketua Pejuang Siliwangi Indonesia (PSI) Kabupaten Cirebon Mustamid, A.M, S.Pd, SH, MH, C.L.A, bersama Ketua Ikatan Wanita Pejuang Siliwangi Indonesia (IWAPSI) Kabupaten Cirebon Marwah, S.ST, MM, beserta pengurus dan anggota.

Ditambahkan Mustamid, dirinya mengajak di bulan suci Ramadhan yang penuh berkah ini, dijadikan kesempatan kita semua untuk meningkatkan kebaikan, keikhlasan, kepedulian dan berbagi rijki kepada sesama guna memperbanyak amal ibadah.

“Kegiatan bagi takjil ini merupakan wujud kepedulian keluarga besar PSI dan IWAPSI Kabupaten Cirebon kepada masyarakat yang menjalankan ibadah puasa terlebih bagi yang berbuka puasa di perjalanan,” pungkas  Ketua Pejuang Siliwangi Indonesia ( PSI ) Kabupaten Cirebon Mustamid, A.M, S.Pd, SH, MH, C.L.A. (1c)

13 Mar 2023

Ketua Cakra Rayon Lemahabang " jangan malu untuk berkarya"

INDOMEDIANEWSC - Lembaga Swadaya Masyarakat adalah sebuah Organisasi kelembagaan yang salah satu fungsinya adalah melakukan sosial kontrol dan memberikan pemahaman kepada Masyarakat tentang keterbukaan informasi publik.
Namun untuk meningkatkan kesejahteraan anggotanya diperlukan kekaryaan yang bersifat berkesinambungan.
Salah satunya yang dilakukan Ketua LSM Cakra ( Cahaya Satya Karya ) Rayon Lemahabang,Kabupaten Cirebon,  yang akrab disapa Iduy.
Dirinya menuturkan, menjadi Anggota LSM merupakan sebuah panggilan yang berdasarkan pada kebersamaan dan saling bahu dalam menegakan kebenaran.namun bukan berarti berdiam dalam menggapapai sesuatu yang sifatnya peribadi.

"Menjadi Anggota Cakra adalah sesuatu yang membanggakan, selain kami bisa melakukan sosial kontrol, tentunya berupaya untuk meningkatkan taraf perekonomian seluruh Anggota melalui karya atau kemampuan yang dimiliki, salah satunya adalah mengoptimalkan peran serta Anggota yang diarahkan kepada hal-hal yang positif, seperti yang saat ini sedang saya lakukan adalah melakukan dekor seni lukis pada salah satu Rumah Makan yang ada di wilayah Kecamatan Lemahabang" tutur pria yang mahir melakukan olah seni dan rupa, kepada IM disela kegiatan lukis taman, Senin, 13/03/2023.

Lebih lanjut dirinya menuturkan, dibawah kepemimpinan Ketua DPC Resort Kabupaten Cirebon, Moh.Arifin, meyakini Cakra akan menjadi salah satu Lembaga yang patut dibangggakan.

"Kami tidak hanya menjadi sebuah Lembaga yang hanya mampu melakukan sosial kontrol maupun hal lainnya, namun yang terpenting adalah bagaimana memberikan tempat atau kesempatan bagi seluruh Anggotanya dalam berkarya sebagai upaya untuk menghidupi pribadi maupun Lembaga, yang terpenting adalah bagaimana caranya membangun Bangsa melalui karya dan kreasi sebagai Anak Negeri, oleh karenanya kami selalu menekankan jangan malu untuk melakukan apapun yang sifatnya positif, walaupun harus ditimpa hujan dan terik matahari, jika bisa melukis, jadilah pelukis yang baik, jika jadi pengembala, jadilah pengembala yang baik, ingat, karya kita akan dihargai bukan dari busana atau atribut yang kita pakai, namun dari hasil yang kita perbuat" pungkasnya. (1c)






12 Feb 2023

Nana kencana wati " SMSI patut ditauladani"

INDOMEDIANEWSC- Sebagai ujung tombak di lapangan, wartawan dituntut memiliki kualitas dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya di bidang jurnalistik yang berpegang kepada kode etik .

Dengan mengangkat tema “Pers Bebas, Demokrasi Bermartabat”, HPN 2023 merupakan peringatan yang ke-28 sejak kali pertama diselenggarakan pada 9 Februari 1985 di Jakarta.

Selain untuk memperingati peran dan sejarah penting pers secara nasional, HPN juga dihelat sebagai ajang silaturahmi dan konsolidasi seluruh komponen pers di Tanah Air, dalam rangka kemajuan pers nasional dan kepentingan bangsa Indonesia secara umum.

Sesuai dengan tema peringatan bahwa kebebasan adalah ruh bagi pers. Pasal 2 UU No. 40/1999 tentang Pers menyebut kemerdekaan pers adalah salah satu wujud kedaulatan rakyat yang berasaskan prinsip-prinsip demokrasi, keadilan, dan supremasi hukum.
Dalam rangka menperingati HPN Tahun 2023, Nana Kencanawati , Anggota DPRD Fraksi Gerindra Kabupaten Cirebon, menyambut baik kegiatan yang digagas Serikat Media Siber Indonesia ( SMSI) kabupaten Cirebon, dalam bentuk Bakti Sosial.

"Kami sangat respek atas kegiatan dan gagasan SMSI yang menyelenggarakan Baksos sekaligus Bansos kepada Siswa atau pelajar Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) Cirebon, ini merupakan sesuatu hal yang sangat positif, diharapkan dengan adanya kegiatan tersebut mampu menjadikan sesuatu yang bermanfaat bagi siswa SLB, karena keberadaan Siswa berkebutuhan husus sangat membutuhkan perhatian kita semua, sebagai salah seorang wakil Rakyat, tentunya kami sangat apresiasi atas kegiatan SMSI yang memperingati HPN dengan sesuatu yang sangat luar biasa, semoga hari ini dan seterusnya, rekan media semakin mampu menjadi sesuatu yang berguna bagi Bangsa dan Negara" tuturnya. (1c)

29 Des 2022

FKSB Cirebon " Salurkan Bantuan Bencana Cianjur"

INDOMEDIANEWSC - Kepedulian atas sesama terus didengungkan demi meringankan beban saudara-saudara di Cianjur yang tengah dilanda bencana.
Salah satunya yang dilakukan Forum Komunikasi Seni Burok (FKSB) Cirebon.

Sebagai upaya yang telah dilakukan melalui penggalangan Dana yang berhasil dikumpulkan melalui sumbangsih para pengguna jalan akhirnya berhasil disalurkan.

Hal tersebut disampaikan ketua FKSB Cirebon, H. Taufik, yang menyampaikan rasa terimakasihnya kepada seluruh warga dan pengguna jalan yang telah menyisihkan rijkinya.

"Kami atas nama pelaku seni, hususnya Forum Komunikasi Seni Burok Cirebon, menghaturkan rasa terimakasih yang tidak terhingga kepada seluruh warga Masyarakat yang telah menyisihkan rijkinya demi saudara-saudara kita di Cianjur yang saat ini tengah dilanda bencana, semoga apa yang telah diberikan akan bermanfaat dan mendapat imbalan yang setimpal dari Allah SWT" tuturnya. Kamis, 29/12/2022.

Lebih lanjut dirinya menjelaskan, hingga saat ini masih banyak kebutuhan yang diperlukan oleh warga Cianjur, oleh karenanya pihak FKSB mengajak kepada semua pihak untuk terus memberikan perhatian dan bantuannya demi meringankan beban warga Masyarakat Cianjur.

"Masih banyak hal yang harus kita berikan kepada mereka ( warga Cianjur- red) bukan hanya sebatas sembako, namun kebutuhan lainnya seperti tenda maupun sembako dan jenis lainnya, insayaAllah melalui donasi dan doa yang selalu kita curahkan akan meringankan beban dan kembali menjalani kehidupan normal" pungkas H.Taufik. (1c)

8 Des 2022

Komunitas CBR Indonesia Fokuskan Gerakan Kemanusiaan

INDOMEDIANEWSC- Sejak hari pertama Bencana Gempa Bumi dengan kekuatan 5.6 SR yang terjadi pada Pukul 13:12:10 Wib, Senin 21 November 2022 di Cianjur lalu, secara serentak Keluarga Besar Komunitas CBR Indonesia (KCI) Nasional tanpa menunggu lama langsung melakukan langkah cepat dengan Gerakan Misi Kemanusiaan melalui aksi penggalangan donasi dan pendistribusian logistik bagi kebutuhan warga terdampak. Bahkan Donasi dari Keluarga Besar KCI yang tersebar di penjuru daerah di Wilayah Indonesia masih terus berkelanjutan, sehingga Gerakan Kemanusiaan untuk korban Bencana Gempa di Kabupaten Cianjur masih dilakukan hingga saat ini.

Ketua KCI Wilayah Jawa Barat, Om Ries dalam kesempatannya mengungkapkan rasa duka yang begitu dalam untuk saudara-saudara yang terdampak Bencana Gempa Cianjur. Sebelumnya beredar informasi dan kabar beruntun dalam pesan Grup Whatsapp KCI beberapa menit pasca Gempa pertama kali mengguncang bumi Cianjur dengan tayangan Video dan Poto kondisi update di Kabupaten Cianjur. Seketika semua terdiam hening merasakan kepiluan yang dialami saudara sebangsa dan setanah air yang berada di Cianjur, bahkan beberapa Rumah milik Member KCI Chapter Cianjur pun turut mengalami nasib serupa seperti warga terdampak lainnya dari yang rusak sedang hingga ambruk atau rata dengan tanah. “Koordinasi pun langsung dilakukan antara Pengurus Pusat KCI bersama Pengurus KCI Wilayah Jawa Barat dengan menggalang donasi dan pendistribusian logistik, kami sayang dan kami tidak cukup dengan diam saja atas apa yang terjadi pada saudara-saudara kami di Cianjur,“ terangnya.

Om Ries pun menghaturkan apresiasi dan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Pengurus Pusat KCI dan Keluarga Besar KCI Nasional yang telah berjibaku melakukan aksi penggalangan donasi hingga tersalurkannya distribusi logistik untuk keluarga Member KCI Chapter Cianjur dan warga terdampak lainnya. Semoga amal ibadah dan kebaikan dari seluruh Keluarga Besar KCI menjadi ladang pahala dan mendapat balasan yang terbaik dari Allah Subhanahu Wata'ala. Bantuan dari Komunitas CBR Indonesia mungkin tidak dapat menghapus air mata dan kesedihan, namun diharap dapat membantu meringankan beban saudara-saudara yang terdampak Bencana Gempa di Cianjur. “Bencana ini tidak hanya berupa fenomena alam yang biasa, tetapi pengingat kita semua untuk membuka hati dan mata karena di luar sana masih banyak yang kurang beruntung dan membutuhkan kita. Kini, saatnya kita semua untuk menyingsingkan lengan, karena seberat apapun akan jauh lebih mudah dengan kebersamaan,“ tuturnya.(1c)

5 Des 2022

Donasi Kemanusiaan Pejuang Siliwangi " Bunda Ayu Apresiasi"

INDOMEDIANEWSC - Pejuang Siliwangi Indonesia (PSI) Kabupaten Cirebon, bersama Lembaga Bantuan Hukum ( LBH) Sunan Gunungjati didukung Harian umum Suara Cirebon, mendistribusikan bantuan kepada korban bencana alam di wilayah Cianjur, dengan menggunakan Armada Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut (AL), dari kantor LBH Sunan Gunungjati, Desa Wanakaya, Kecamatan Gunungjati, Kabupaten Cirebon, Jumat, 02/12/2022.

Dalam keterangannya, Ketua PSI Kabupaten Cirebon Mustamid, AM,.S.Pd,l., S.H,M.H,CLA, yang juga sebagai ketua LBH Sunan Gunungjati menyampaikan, donasi ini sebagai bentuk kemanusiaan untuk masyarakat di daerah Cianjur, yang terkena musibah gempa bumi belum lama ini 

"Dari informasi yang di himpun, terdapat lebih kurang 12 kecamatan yang terdampak gempa bumi tersebut," tuturnya.

Dalam pendistribusiannya,  Mustamid,  akan berkoordinasi dengan perwakilan Advokat di Cianjur, dan tim pejuang Siliwangi yang sudah berada di sana.

"Kami (PSI Kabupaten Cirebon) menerjunkan beberapa personilnya, dalam pendistribusian ini, dan kami siap manakala harus turun ke lapangan dalam menyalurkan bantuan langsung kepada masyarakat yang terdampak" tandasnya 

Mustamid menjelaskan, adapun donasi yang didistribusikan ke masyarakat di Cianjur berupa bahan kebutuhan pokok sehari-hari, baik itu beras, air mineral, mie instan dan lainnya.

"Karena mereka saat ini sangat membutuhkan hal tersebut," jelas Mustamid

Menurutnya, misi kemanusian ini, semata- mata hanya mencari ridho Allah SWT, dan apa yang terjadi di sana ( Cianjur) menjadi kewajiban kita sebagai umat manusia untuk membantu meringankan saudara saudara kita yang sedang dilanda musibah bencana alam. 

"Semoga donasi ini dapat membantu meringankan masyarakat di Cianjur yang terdampak musibah gempa," ungkapnya

Mustamid dalam kesempatan tersebut mengucapkan banyak terima kasih kepada TNI AL yang sudah membantu membantu dengan menerjunkan anggotanya serta armada angkutnya, sehingga pendistribusian donasi dari Pejuang Siliwangi dapat berjalan dengan lancar 

"Kami mengucapkan banyak terimakasih kepada Bapak Komandan Lanal Cirebon Letnan Kolonel Laut (P) Ainul Muslimin, S.E., M.Tr.Hanla., M.M. yang telah memberikan bantuan armada mobil truk TNI AL untuk mengangakut sembako ke Cianjur dengan di kawal 4 anggota ( 2 anggota dan unit Provos serta Intel) " jelasnya.

Sementara itu,  Wakil Bupati Cirebon Hj. Wahyu Tijptaningsih, S.E., M.Si. yang sedianya akan melepas keberangkatan Donasi PSI sebagai misi kemanusiaan ke Cianjur, berhalangan hadir mengingat padatnya kegiatan Wabup.

Dalam pesan singkatnya Wabup yang akrab disapa  Bunda Ayu, mengapresiasi kepedulian dari pejuang Siliwangi Indonesia Kabupaten Cirebon bersama LBH Sunan Gunung jati Indonesia dan Harian Umum suara Cirebon atas gempa bumi yang terjadi di Cianjur.

"Tentunya saya sangat bangga dan mengapresiasi kepedulian semua elemen dan masyarakat kabupaten Cirebon yang memiliki sensitivitas yang tinggi terhadap saudara -saudaranya yang dilanda musibah," tutur Orang nomor dua di Kabupaten Cirebon.(1c)

4 Des 2022

Seniman dan penjabat bersatu " untuk Cianjur"

INDOMEDIANEWSC- Nestapa cianjur mendapat perhatian husus dari berbagai kalangan, dari mulai Seniman hingga penjabat Daerah.
Hal tersebut terlihat nyata, saat Artis Pantura papan atas, Diana Sastra berkolaborasi dengan kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Cirebon, H.Asdullah menggelar penggalangan Dana bersama Anak Seni Cirebon, di bundaran Cipeujeh, Kecamatan Lemahabang, Kabupaten Cirebon, Minggu,04/12/2022.

Semarak dan kemeriahan terlihat jelas,,saat Artis senior , Diana Sastra, turun kejalan dengan tanpa malu mendatangi setiap pengendara untuk saling berbagi dan menyisihkan sedikit rijkinya.

Dalam pemaparannya, Diana Sastra mengajak semua kalangan untuk peduli terhadap bencana yang saat ini tengah dirasakan oleh Warga Masyarakat Cianjur.

"Duka Cianjur adalah duka kita semua, kami sebagai seniman tentunya berusaha semampu dan semaksimalmungkin untuk membantu mereka melalui penggalangan Dana, baik secara pribadi maupun mengajak semua pihak untuk turut peduli, salah satu contohnya adalah yang dilakulan oleh Aliansi atau Anak Seni Cirebon yang saat ini tengah menggelar penggalangan dana, semoga yang kami dan Masyarakat lakukan akan bermanfaat dan memperoleh imbalan yang berlipat dari Allah SWT" tuturnya.

Senada hal tersebut disampaikan Kadishub Kabupaten Cirebon, H.Asdullah.

"Kami sangat respon dan mendukung kegiatan penggalangan Dana yang digagas oleh Anak Seni Cirebon, semoga jerih payah rekan -rekan seniman Cirebon akan menghasilkan sesuatu yang bermanfaat bagi Masyarakat Cianjur yang tengah dilanda bencana" jelasnya.

Sementara itu, Sekretaris ASC, Diwong, menuturkan.

"InsyaAllah Dana yang telah terkumpul akan segera kami salurkan untuk saudara kita di Cianjur, tentunya kami terlebih dahulu akan berkoordinasi dengan berbagai pihak lainnya, agar bantuan yang kami salurkan tepat dan sesuai dengan apa yang dibutuhkan" tuturnya. (1c)


Anak Seni Cirebon " Ajak semua peduli Cianjur"

INDOMEDIANEWSC - Tidak ada kata berhenti untuk membantu dan peduli pada sesama yang tengah dilanda bencana.
Itu pula yang dilakukan para seniman yang tergabung dalam Anak Seni Cirebon dalam memberikan perhatiannya kepada Masyarakat Cianjur yang tengah dirundung kesedihan karena kehilangan harta benda bahkan nyawa.

Sebagai bentuk kepedulian tersebut, Anak Seni Cirebon(ASN) melaksanakan penggalangan dana untuk yang kesekian kalinya bertempat di perempatan Cipeujeh, Kecamatan Lemahabang, Kabupaten Cirebon, Minggu, 04/12/2022.

Sekretaris ASN, yang akrab disapa Diwong, menuturkan harapannya, agar apa yang dilakukan para seniman tersebut akan mampu sedikit mengurangi beban yang dirasakan seluruh warga Cianjur akibat terjadinya gempa yang telah meluluhlantahkan dan membasahi Bumi Cianjur dengan kesedihan.

"Apa yang kami lakukan tentunya tidak seberapa, namun demikian kami berharap apa yang dilakukan semata kepedulian akan sesama, yang terpenting adalah diantara kita tetap peduli akan sesama" tuturnya.

Dengan diiringi alunan Musik dan lagu, tidak hanya membangkitkan semangat para relawan, namun mampu menghibur para pengguna jalan.

"Mohon maaf kami kepada para pengguna jalan, yang mungkin terganggu dengan aksi yang kami lakukan, ini semua kami lakukan agar dalam penggalangan dana tidak monoton, selain itu ucapan terimakasih kepada seluruh Masyarakat yang telah menyisihkan rijkinya demi saudara kita yang memang benar-benar membutuhkan perhatian dan uluran kasih dari kita semua" pungkasnya.(1c

30 Nov 2022

Seniman Cirebon ajak semua pihak peduli Cianjur

INDOMEDIANEWSC- Upaya terus dilakukan demi meringankan  beban saudara-saudara kita yang tengah dilanda bencana dan kesedihan karena kehilangan saudara, keluarga, harta benda bahkan nyawa.

Bencana cianjur merupakan bencana bagi kita seluruh Rakyat Indonesia.
Hal tersebut disampaikan Sekretaris ASC ( Aliansi Seniman Cirebon) Diwong.

"Bencana Cianjur adalah Bencana bagi kita Sesama Anak Bangsa, oleh karenanya kami para seniman Cirebon secara sukarela dan penuh rasa kebersamaan terus melakukan penggalangan Dana, dengan harapan apa yang kami lakukan bisa sedikitnya meringankan duka atau kesedihan saudara kita yang saat ini tengan menghadapi bencana yang sangat menyayat hati" tuturnya. Rabu, 30/11/2022.

Lebih lanjut dirinya menjelaskan, bahwa penggalangan dana yang dilaksanakan di depan Alun-alun sindang laut merupakan upaya agar Masyarakatpun saling peduli dengan cara menyisihkan sedikit rijkinya.

"Momen terbaik saat ini adalah untuk saling berbagi, dan kami pun mengajak kepada semua pihak untuk berbagi dan peduli akan sesama, semoga apa yang telah kita lakukan saat ini yang tujuannya membantu saudara yang tengan dilanda musibah, akan mendapat pahala dan balasan yang berlipat dari Allah SWT, InsyaAllah aksi ini akan terus kami lakukan, bahkan rencananya pada hari minggu yang akan datang,, di perempatan Cipeujeh, akan dilaksanakan penggalangan akbar dengan melibatkan Artis-artis Pantura" pungkasnya. (1c)


28 Nov 2022

Seniman Cirebon peduli Cianjur "mereka saudara kita"

INDOMEDIANEWSC- Cianjur, kalian tidak sendiri dan kami saudaramu hadir, itulah narasi dan pekikan saat Anak Seni Cirebon (ASC) menggelar penggalangan Dana untuk bencana Cianjur, di perempatan Cipeujeuh wetan, Kecanatan Lemahabang, Minggu,27/11/2022.

Kegiatan penggalangan yang dimotori para seniman ini menandakan bahwa kepedulian akan sesama masih begitu tinggi, hal ini disampaikan salah seorang Anggota ASC, Iwan, saat pelaksanaan penggalangan Dana.

"Kami para Seniman Cirebon sangat peduli dengan bencana yang menimpa saudara-saudara kita dicianjur, apa yang kami lakukan semata hanya ingin sedikit meringankan beban mereka, walaupun mungkin nilainya tidak seberapa, namun ini lah yang kami mampu lakukan" tuturnya.

Senada hal tersebut disampaikan Anggota lainnya, Asep.dirinya berharap agar bencana segera berahir dan diberikan kesabaran juga kekuatan dalam menghadapinya.

"Tidak ada satu orangpun yang menginginkan adanya bencana, namun tidak ada satu orang pun yang mampu menangkal terjadinya bencana, kita sebagai sesama wajib untuk peduli dan membantu dengan segenap kemampuan, intinya duka cianjur adalah duka Indonesia, kami dari para seniman mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah rela dan ikhlas menyisihkan sedikit rejekinya untuk membantu sesama" jelas Asep. (1c) 

4 Agu 2022

Wabup Datangi Langsung Warga Miskin

INDOMEDIANEWSC- Ketua Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Daerah (TKPKD) Kabupaten Cirebon, Hj Wahyu Tjiptaningsih SE MSi mendatangi langsung warga miskin di Desa Pegagan, Kecamatan Palimanan, Rabu (3/8/2022). Kedatangan Ketua TKPKD yang juga Wakil Bupati Cirebon kali ini sekaligus memberikan bantuan sembako kepada warga miskin di wilayah tersebut.

Selain itu, Wabup juga langsung melakukan monitoring dan evaluasi penanggulangan kemiskinan yang dipusatkan di kantor Kecamatan Palimanan. Tak sendiri, Wabup juga didampingi oleh beberapa dinas teknis, seperti Bappelitbangda, Disdukcapil, Dinsos, Dinkes dan beberapa dinas terkait dalam melakukan monitoring.

Dalam sambutannya dihadapan kuwu se-kecamatan Palimanan, Wabup mengungkapkan ada beberapa poin penunjang dalam menentukan angka Indeks Pembangunan Manusia (IPM). Oleh karena itu, Wabup juga menyampaikan kegiatan monev ini harus dimanfaatkan oleh semua pihak dalam mencari solusi atas permasalahan kemiskinan, khususnya di wilayah Kecamatan Palimanan.

"Jangan sampai barlen alias bubar klalen. Silakan dimanfaatkan untuk sama-sama diskusi dan mengetahui program yang dijalankan pemerintah, baik itu pusat, provinsi hingga tingkat Kabupaten Cirebon," ujar Ayu, sapaan akrabnya.

Dijelaskan Ayu, Pemerintah Kabupaten Cirebon telah melakukan berbagai upaya dalam mengatasi permasalahan kemiskinan ini. Contohnya dalam bidang pendidikan, ada program yang bisa dimanfaatkan masyarakat putus sekolah.

"Ada program Kejar Paket. Program itu kan ditujukan bagi masyarakat putus sekolah yang ingin melanjutkan pendidikannya. Angka putus sekolah di Kabupaten Cirebon ini cukup tinggi, sehingga berpengaruh terhadap capaian IPM," tambahnya.

Disamping itu, Wabup mengatakan sisi kesehatan juga ikut menjadi perhatian pihaknya. Saat ini, Dinas Sosial dan juga Dinas Kesehatan tengah mengejar capaian UHC (Universal Health Coverage).

Meskipun demikian, Ayu mengingatkan perlu peran serta semua pihak, termasuk desa dalam menyukseskan segala rencana program pemerintah. Hal paling utama yang bisa dilakukan, adalah dengan tertibnya data masyarakat miskin disetiap desa.

"Bapak dan ibu kuwu jangan takut untuk mencoret data masyarakat yang dianggap sudah tidak laik mendapat bantuan. Apalah arti kerja Puskesos sebagai garda terdepan verifikasi, jika di tingkat desa tidak berani mencoret," terangnya.

Terakhir, Ayu juga mengingatkan adanya keberpihakkan program desa terhadap pembangunan masyarakat. Artinya, program penanggulangan kemiskinan juga harus masuk dalam rencana program desa kedepannya.

"Tujuannya hanya satu, agar masyarakat sejahtera," tutupnya. (Lisdis)

28 Jul 2022

Atasi Kemiskinan Dengan Pemberdayaan Masyarakat

Hj. Wahyu Tjiptaningsih SE MSi saat menyerahkan bantuan kepada penerima manfaat


INDOMEDIANEWSC-Persoalan kemiskinan di wilayah Kecamatan Mundu belum bisa diatasi secara maksimal. Pasalnya, selama ini warga miskin hanya diberikan bantuan semata tanpa ada kegiatan pemberdayaan masyarakat, guna merubah status dari pra sejahtera menjadi sejahtera.


Hal tersebut dikatakan Camat Mundu, H. Anwar Sadat saat Monitoring dan Evaluasi Tim Koordinator Penanganan Kemiskinan Daerah (TKPKD) Kabupaten Cirebon, Rabu (27/7/2022) di Kantor Kecamatan Mundu.


Dikatakan Anwar, bantuan yang digelontorkan pemerintah terhadap warga pra sejahtera sudah sangat banyak. Hanya saja, Anwar mengeluhkan tidak adanya program lain yang dapat menjadikan warga lebih mandiri.


"Di Kecamatan Mundu belum ada kegiatan penanganan kemiskinan yang bersifat pemberdayaan. Padahal, kegiatan semacam itu merupakan salah satu langkah bagaimana cara mengangkat masyarakat agar bisa mandiri," ujar Anwar.


Ditempat sama, Ketua TKPKD Kabupaten Cirebon, Hj. Wahyu Tjiptaningsih SE MSi mengatakan banyak program di dinas yang tidak diketahui oleh kuwu. Oleh karena itu, dirinya berharap kegiatan monev ini bisa dimanfaatkan dengan baik oleh para kuwu.


"Melalui pertemuan ini, bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh para kuwu. Bisa dilihat apakah ada program yang bisa dimanfaatkan untuk masyarakat di desa," ujar Ayu, sapaan akrabnya.


Wanita yang juga menjabat Wakil Bupati Cirebon ini menyebutkan, Pemerintah Daerah Kabupaten Cirebon sudah menyiapkan beberapa program untuk menekan angka kemiskinan. Termasuk juga dalam program pemberdayaan masyarakat, Ayu sebut sudah disiapkan pembangunan Balai Latihan Kerja di wilayah timur Kabupaten Cirebon.


"Sudah dianggarkan untuk pembangunan BLK di wilayah timur. Jadi, nanti tidak perlu ke Plumbon lagi untuk masyarakat wilayah timur," tambahnya.


Dijelaskannya, pembangunan BLK ini sangat penting jika melihat rencana peta wilayah Kabupaten Cirebon. Pasalnya, wilayah timur Kabupaten Cirebon akan dibuat sebagai kawasan industri yang tentunya membutuhkan banyak tenaga kerja.


"Kita ambil satu contoh, ada perusahaan yang membutuhkan 35ribu tenaga kerja. Dengan demikian, bisa dimanfaatkan masyarakat untuk masuk kedalamnya sebagai tenaga kerja. Dengan bekerjanya warga, maka akan meningkatkan pendapatan yang tentu ikut mendongkrak daya beli masyarakat," terangnya.


Menurut Ayu, saat ini muncul anggapan bantuan dari pemerintah hanya menjadikan masyarakat lebih tidak produktif. Penerima bantuan, lanjut Ayu, hanya akan menunggu pencairan bantuan setiap bulannya tanpa ada usaha lain.


"Kementrian sosial juga sudah akan merubah pola pemberian bantuan. Seperti, penerima bantuan hanya pada tataran usia tidak produktif. Maka dari itu, kita juga harus sudah bersiap agar masyarakat bisa berubah menjadi lebih mandiri," ujarnya.


Sementara itu, Kepala Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia Bappelitbangda Kabupaten Cirebon, Tedi Tri Susilo nenyatakan mental dan kejujuran masyarakat menjadi poin utama pengentasan kemiskinan. Dia melihat, selama tidak adanya kejujuran dari masyarakat, maka data kemiskinan tidak akan selesai.


"Jika masyarakat sudah mampu, maka janganlah berharap mendapatkan bantuan untuk warga miskin. Harus jujur jika terlanjur mendapatkan bantuan, maka segera lapor agar kedepannya ada perbaikan data," tegas Tedi.


Disamping itu, data warga miskin saat ini belum satu suara. Dengan demikian, diperlukan penyeragaman data agar program yang akan digulirkan guna pengentasan kemiskinan bisa tepat sasaran.


"Data DTKS itu saya sebut bukan sebagai data warga miskin, tetapi hanya data penerima bantuan saja. Makanya, petugas pendamping ini perlu melakukan verifikasi vaktual agar data yang disajikan sesuai dengan kondisi di lapangan," tukasnya. (Lisdis)

11 Apr 2022

Pejuang Siliwangi " Ramadhan Berbagi"

INDOMEDIANEWSC-  Ikatan Wanita Pejuang Siliwangi Kabupaten Cirebon yang merupakan bagian dari bidang Dewan Pimpinan Cabang  Pejuang Siliwangi Kabupaten Cirebon yang dinakodai oleh Ny MARWAH, S.ST., M.M. melakukan peduli sesama dengan memberikan pembagian tazil kepada pengguna jalan yang melintas di pertigaan Cipeujeuh  Kecamatan  Lemahabang  Kabupaten Cirebon.

antusiasnya masyarakat sekitar mendatangi  tempat  pembagian  tazil.  

Dalam keterangannya, Ketua DPC Pejuang Siliwangi Kabupaten Cirebon  MUSTAMID. A.M, S.Pd., S.H., M.H., C.L.A. sebagai penanggung jawab pada acara tersebut mengucapkan terima kasih kepada IPTU ADE TOMAS P dari Polsek Lemahabang yang ikut mengamankan jalan dan ikut juga membagi-bagikan tazil kepada pengguna jalan yang ada di Cipeujeuh, 

"saya mengapresiasi kepada beliau beserta anggota lainya., kegiatan seperti ini sangat penting sekali dilaksanakan. Pasalnya,  yang pertama kita mendoakan para orang tua kita,  para mujahid, para pejuang bangsa yang telah mendahului kita, kedua sebagai bangsa yang besar adalah menghargai sejarah,  disamping itu Perlu kita ingat apabila manusia meninggal dunia maka terputuslah segala amalnya kecuali tiga perkara yaitu: Sedekah Jariyah, Ilmu  yang  bermanfaat  dan  anak  yang  sholeh (HR. Muslim).  " tuturnya  

Lanjut dikatakan Mustamid, Menanggapi adanya Aksi BEM se-Indonesia yang akan dilaksanakan pada hari Senin tanggal 11 April 2022, 

"kami hanya bisa mendoakan agar mereka diberikan keselamatan dan  senantiasa  dalam lindungan  Allah  SWT. Aksi BEM merupakan bagian dari demokrasi dan tidak dilarang oleh konstitusi. Ada aksi mahasiswa dan elemen masyarakat dikarenakan tersumbatnya saluran demokrasi dan tidak berfungsinya Dewan Perwakilan Rakyat secara maksimal, pada prinsipnya seluruh elemen harus bisa menahan diri dalam menyuarakan apapun demi kepentingan Rakyat, intinya tidak melawan koridor Hukum" jelasnya.

Masih dikatan Mustamid yang  juga Ketua DPD Partai Berkarya Kabupaten Cirebon, pihaknya merasa prihatin melihat perkembangan bangsa akhir-akhir ini  BBM, minyak goreng, pajak, hal ini berdampak pada masyarakat bawah, terlebih lagi per Pebruari 2022 Hutang luar negeri sudah mencapat 7 T lebih, tidak menutup kemungkinan dampaknya  pada  masyarakat  bawah, dengan demikian tidak mampu  menjalankan  pemerintahan dengan baik dan mensejahterakan rakyat. Bersikaplah seperti Pemimpin Bangsa sebelumnya, ingat, jangan lupakan sejarah" pungkasnya (1c) 

9 Apr 2022

Safari Ramadan, Pemkab Cirebon Gelar Vaksinasi Gratis Minyak Goreng

INDOMEDIANEWSC-  Pemerintah Kabupaten Cirebon dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Cirebon, menggelar safari ramadan perdana di Kecamatan Waled Kabupaten Cirebon. 

Bupati Cirebon Drs. H. Imron, M.Ag mengatakan, bahwa kegiatan safari ramadan ini, bertujuan untuk menjalin silaturahim dengan masyarakat secara langsung. 

Selain bersilaturahmi, dalam kegiatan ini juga dilakukan penyaluran sejumlah bantuan, baik itu untuk lembaga pendidikan, lembaga keagamaan dan bantuan untuk masyarakat lainnya. 

"Kami juga memberikan informasi terkait progam Pemda Kabupaten Cirebon," ujar Imron. 

Untuk mendorong capaian vaksinasi, safari ramadan kali ini, digelar pula kegiatan vaksinasi dosis 3 (Boooster), untuk masyarakat di Kecamatan Waled. 

Bagi warga yang melakukan vaksinasi, penyelenggara akan memberikan minyak goreng secara gratis. Cara ini, ternyata mampu mengundang banyak masyarakat untuk berpartisipasi. 

"Kalau yang vaksin, dapat minyak goreng," kata Imron. 

Dalam kesempatan tersebut, Imron juga berpesan kepada masyarakat dan pemerintahan di Kecamatan Waled, untuk bisa bersama menjaga infrastruktur yang sudah dibangun oleh Pemda Kabupaten Cirebon. 

Kegiatan ini, dihadiri langsung oleh Bupati Cirebon Drs. H. Imron, M.Ag, Wakil Bupati Cirebon Wahyu Tjiptaningsih, SE, M.Si, serta Sekretaris Daerah, Forkopimda dan sejumlah kepala dinas. 

Sementara itu, Kuwu Desa Cikulak, Yusnaedi menuturkan, bahwa safari ramadan di Desa Cikulak, disambut antusias oleh warga. 

Terbukti, kegiatan vaksinasi dosis ketiga yang diselenggarakan dalam kegiatan ini, banyak mendapatkan respon positif dari masyarakat. 

"Terbukti, ada sekitar 120 warga yang mengikuti vaksinasi," kata Yusnaedi. 

Yusnaedi mengatakan, bahwa program vaksinasi dosis ketiga ini, perlu terus didorong. Karena menurutnya, banyak masyarakat yang melakukan vaksinasi, hanya sampai dosis yang kedua saja. 

"Padahal masih ada program vaksin booster," kata Yusnaedi (lis1b)

6 Apr 2022

BAZ Kabupaten Cirebon Salurkan Bantuan Senilai Rp107 juta

INDOMEDIANEWSC- Badan Amil Zakat (BAZ) Kabupaten Cirebon, kembali menyalurkan bantuan dengan nilai sekitar Rp107 juta. Nilai sebesar itu diperuntukkan untuk berbagai macam bantuan, seperti pembelian kursi roda bagi penyandang disabilitas. Juga untuk bantuan pesantren, rutilahu dan beasiswa anak tidak mampu.

"Saya sangat mengapresiasi kinerja BAZ Kabupaten Cirebon yang terus mendistribusikan bantuan BAZ, untuk kegiatan sosial. Setidaknya, anggaran yang disalurkan sangat bermanfaat untuk masyarakat sekitar," ujar Bupati Cirebon, Imron, usai menghadiri kegiatan tersebut, Rabu (6/4/2022).

Menurutnya, selama BAZ Kabupaten Cirebon berdiri, banyak sekali bantuan yang sudah disalurkan kepada masyarakat Kabupaten Cirebon. Ini merupakan bentuk manajemen yang baik dalam pengelolaan dan penyaluran BAZ di Kabupaten Cirebon.

"Manajemen BAZ Kabupaten Cirebon memang sangat baik, sehingga penyalurannya juga tepat sasaran. Untuk itu, saya menghimbau kepada seluruh ASN di Kabupaten Cirebon untuk tetap menyalurkan zakatnya lewat BAZ ini," ungkap Bupati.

Bupati menyebutkan, memang masih banyak warga Kabupaten Cirebon yang perlu dibantu lewat dana BAZ. Namun tetap, harus disesuaikan dengan keadaan dan kondisi anggaran hasil zakat yang sudah terkumpul. Untuk itu, dirinya meminta kepada pengurus BAZ Kabupaten Cirebon, supaya bisa mengelola BAZ dengan baik dan mendistribusikan sesuai kebutuhan di lapangan.

"BAZ juga maunya bantuan yang disalurkan bisa dinikmati oleh masyarakat Kabupaten Cirebon yang kurang mampu. Tapi kembali lagi ke pihak BAZ, karena saya yakin mereka lebih tahu buat siapa dan buat apa saja anggaran BAZ ini akan disalurkan," jelas Imron.

Sementara itu, Wakil Ketua BAZ Kabupaten Cirebon, M. Sirojuddin mengatakan, bantuan tersebut merupakan pendistribusian tahap pertama. Namun kedepan akan melakukan pendistribusian secara periodik. Dia juga tidak menampik, pemasukan terbesar BAZ dari zakat ASN yang ada di Kabupaten Cirebon.

"Kedepan kami akan melakukan pendistribusian secara periodik. Tapi harus kami akui, pemasukan BAZ terbesar BAZ Kabupaten Cirebon ya dari zakat ASN. Pastinya anggaran ini kami kelola secara transparan dan akuntabel," tukasnya. (Lisdis)