Dalam keterangan yang disampaikan Kuwu Japura Lor, Gufron, agenda rutin Pos yandu tersebut merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas mutu kesehatan Masyarakat, agar keberlangsungan hidup akan semakin baik.
"Kesehatan sesuatu yang paling utama dalam menata kehidupan, dengan adanya peran pos yandu tentu diharapkan akan berdampak baik pada kesehatan warga, terlebih bagi Ibu hamil, menyusui atau balita, upaya yang dilakukan selain melaksanakan pemeriksaan kesehatan secara berkala, tentunya dibarengi dengan pemberian vitamin dan asupan makanan yang bergizi" Tuturnya.
Lebih lanjut Gufron menjelaskan, bahwa pemahaman hidup bersih dan sehat perlu terus digalakan dengan tujuan menciptakan generasi muda yang cerdas sehat lahir batin.
"Kami dari pihak pemerintahan desa akan terus berupaya dan menggandeng berbagai pihak demi mensukseskan program pemerintah dalam berbagai hal, termasuk salah satunya adalah kesehatan, oleh karenanya harapan saya selalu Kuwu tentunya peran aktif dari Masyarakat sangat diperlukan agar tercapai apa yang diharapkan, tanpa adanya peranserta Masyarakat maupun pihak lainnya, tentunya akan sulit merealisasikan apa yang menjadi harapan, yang terpenting adalah menjaga pola hidup sehat dan membiasakan untuk menjaga kebersihan lingkungan, tak kalah pentingnya lagi adalah selalu berfikir dan berprilaku positif" Pungkasnya. (1c)
0 $type={blogger}:
Posting Komentar