8 Sep 2022

pelepasan dan Ekspos Mahasiswa UNU Cirebon

INDOMEDIANEWSC- Pelepasan Mahasiswa Universitas Nahdatul Ulama Cirebon, angkatan ke 7 dilaksanakan di Halaman Kantor Kecamatan Sedong, Kabupaten Cirebon, Kamis, 08/09/2022.

Acara yang dihadiri unsur Muspika dan para Kuwu dari Kecamatan Sedong dan Susukan tersebut berjalan dengan penuh hikmat.

Dalam keterangan yang disampaikan Rektor UNU Cirebon, Agus Sugiarto, acara penarikan  dan Ekspose KKN (Kuliah Kerja Nyata ) diharapkan mampu mengedukasi apa yang telah didapat untuk bekal dimasa yang akan datang.

"Seluruh Mahasiswa yang telah melaksanakan KKN sebanyak 400 yang di bagi di beberapa Desa di dua Kecamatan ( Sedong dan Susukanlebak) telah melaksanakan seluruh tugasnya dengan sangat baik, diharapkan dengan bekal yang didapat secara langsung mampu diimplementasikan untuk kemajuan Bangsa, mereka selama 40 hari melaksanakan berbagai kegiatan dan edukasi kepada Masyarakat, hususnya di bidang literasi digital dan pengembangan UMKM juga sosial keagamaan" tuturnya.

Lebih lanjut Agus, menjelaskan , bahwa peran serta Mahasiswa dalam memajukan Bangsa secara keseluruhan sangatlah diperlukan.

"Di dalam kampus para Mahasiswa digembleng dengan berbagai ilmu pengetahuan yang diselaraskan dengan jurusan, sementara dengan KKN mereka turun langsung ke Masyarakat dan memperaktekan apa yang mereka miliki untuk dipahami dan di pelajari oleh seluruh unsur, terlebih lagi saat ini era digitalisasi sangat mendominasi, oleh karenanya, dengan adanya literasi digital Masyarakat akan paham batasan mana saja yang boleh dilakukan dan manfaat apa saja yang bisa diambil seiring kemajuan jaman yang tidak lepas dari digitalisasi dan kebebasan dalam memanfaatkan Sosial Media dan hal lainnya, kami sangat berharap, dengan hasil KKN ini bisa menjadikan Mahasiswa siap untuk bersosialisasi dengan berbagai kalangan" pungkasnya.

Sementara itu, Camat Sedong, Yuyun Kusumawati, berterimakasih atas kegiatan seluruh Mahasiswa UNU yang telah menyelesaikan KKN dibeberapa Desa binaan yang ada di Kecamatan Sedong.

"Kami sangat berterimakasih dan terbantu dengan kegiatan KKN mahasiswa UNU Cirebon, selama mereka melaksanakan tugas di Desa-Desa yang ada di kecamatan Sedong, apalagi secara umum, Sedong memiliki beberapa tempat wisata dan UKM yang terus berkembang, dari mulai setu sedong, Batu lintang hingga olahan UMKM berupa kembang tahu dan lainnya, tentunya menjadi salah satu andalan yang ada di Kecamatan Sedong, dengan hadirnya para mahasiswa diharapkan Masyarakat semakin paham cara memaksimalkan potensi yang ada melalui berbagai cara, salah satunya pemahaman tentang literasi digital, karena mau tidak mau saat ini kita sudah masuk dalam situasi jaman digital, dimana hampir seluruh lapisan masyarakat sudah terbiasa menggunakan dan memanfaatkan media sosial, dengan literasi digital, diharapkan seluruh Masyarakat lebih memahami batasan mana saja yang bisa digunakan dalam bermedia sosial, semoga dengan selesainya ptogram KKN ini bisa menghasilkan sesuatu yang bermanfaat bagi seluruh lapisan Masyarakat, terlebih lagi pihak Pemerintahan Desa" tuturnya. (1c)





0 $type={blogger}: