28 Okt 2021

kunjungan bergilir Muspika" Pilwu Damai"

INDOMEDIANEWSC- Kedatangan pihak Muspika dalam rangka pemaparan dan imbauan terkait pelaksanaan Pilwu serentak di kediaman salah seorang Calon Kuwu Desa Sindanglaut, H. Sukari, pada Rabu, 27/10/2021. Disambut dengan baik.

Hal ini disampaikan H.Sukari, kepada IM, usai acara.

" kami para Calon tentunya sangat merespon dan mendukung adanya kunjungan sekaligus imbauan yang dilakukan pihak Muspika beserta team, hal ini diharapkan dalam pilwu nanti berjalan dengan baik sesuai harapan bersama" tuturnya.

Lebij lanjut H.Sukari, menyampaikan hatapannya kepada seluruh calon pemilih.

" saya sangat berharap adanya peranserta dari seluruh unsur lapisan Masyarakat agar mampu menciptakan pilwu yang damai, jujur dan menjunjung tinggi nilai persaudaraan, pilwu ini hanya sebatas cara untuk mencari pemimpin, namun persaudaraan adalah yang utama" pungkasnya.

Senada hal.tersebut disampaikan Kapolsek Lemahabang, Kompol . S. Sembiring yang didampingi Camat Lemahabang, Edi Prayitno. Beserta Danramil Sindanglaut, Kapten J. Sodik.

" kami dari jajaran muspika melaksanakan kunjungan ke seluruh Calon Kuwu secara bergilir, hal ini dilakukan selain sebagai ajang silaturahmi, juga tentunya memberikan imbauan dan pemahaman terkait pelaksanaan yang harus menerapkan prokes dan tetap mengedepankan persaudaraan agar tidak menimbulkan persoalan di kemudian hari, dan kami sangat yakin warga keseluruhan sangat menjunjung tinggi nilai persatuan dan cinta damai, intinya pilwu berjalan baik dan Masyarakat tetap secara bersama-sama menjaga kondusifitas" jelasnya (1c)

0 $type={blogger}: