Indomedianewsc-Terus berupaya untuk memutus mata rantai penyebaran pandemi covid-19. Salah satunya melalui penerapan PPKM mikro.
Hal ini yang dilakukan Pemerintahan Desa Karangasem, Kec Karangwareng, Kab Cirebon.
Dalam keterangannya, Kuwu Desa Karangasem, Heriyanto, menjelaskan, dengan adanya penerapan PPKM Mikro, diharapkan benar benar bisa meminimalisir terjadinya penyebaran corona.
" ini merupakan salah satu upaya untuk memutus mata rantai penyebaran pandemi covid -19. Alkhandulillah, kami dari pihak Pemdes dan satgas covid -19 telah melaksanakan berbagai kegiatan PPKM Mikro, seperti halnya melakukan penyemprotan disinfektan di beberapa fasilitas umum, pembagian masker dan terus memberikan imbauan kepada warga Masyarakat agar tetap melaksanakan protokol kesehatan " ujarnya.
Lebih lanjut dirinya menuturkan harapannya.
" kita semua berharap agar pandemi ini segera berakhir, dan keinginan tersebut tentunya harus dibarengi dengan niat keinginan dan usaha maksimal, salah satunya dengan tetap melaksanakan hidup sehat dan bersih, pandemi ini bukan keinginan namun yang terjadi saat ini adalah sebuah kenyataan, terlepas dari apapun anggapan kita mengenai pandemi. Yang terpenting adalah kita secara bersama sama mematuhi anjuran dan aturan Pemerintah, yaitu melaksanakan 5M, mencuci tangan, menjaga jarak, memakai masker, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas" pungkas Heriyanto. (1c)
0 $type={blogger}:
Posting Komentar