Ini pula yang disampaikan Kuwu Desa Karangasem, Kecamatan Karangwareng, Kabupaten Cirebon, Heriyanto, saat setelah memberikan santunan kepada 76 Anak Yatim Piatu.
" Alkhamdulillah, di Bulan Ramadhan ini, kami mampu memberikan santunan kepada Anak yatim piatu , walaupun mungkin secara materi nilainya tidak seberapa, namun menurut hemat saya apa yang telah kami lakukan sebagai tanda kita saling peduli akan sesama, terlebih lagi kepada Anak Yatim" ujarnya
Lebih lanjut Heriyanto, menuturkan
" Ramadhan ini sebagai Bulan pemula untuk membiasakan berbuat lebih baik, dengan harapan setelah Ramadhan selesai kita telah terbiasa untuk berbuat baik, dalam segi apapun, dan kebaikan itu tidak semata hanya karena rupiah, namun masih banyak cara untuk melakukan kebaikan, yang terpenting adalah bagaimana caranya kita bisa bermanfaat bagi orang banyak sesuai dengan kemampuan yang kita miliki, saya sebagai Kuwu, tentunya mengajak kepada seluruh lapisan Masyarakat untuk bersama sama mengisi Ramadhan ini dengan hal yang positif, dan mari kita berdoa bersama agar Pandemi segera berakhir dari Republik tercinta ini" pungkas Heriyanto. (1c)
0 $type={blogger}:
Posting Komentar