Indomedianewsc - Pelaksanaan Ibadah ditengah pandemi covid-19 tetap harus berjalan dengan menerapkan protocol kesehatan. Terlebih lagi saat memasuki Bulan Ramadhan, dimana pada Bulan ini kegiatan keagamaan yang dilakukan dibeberapa tempat, khususnya Masjid maupun Musola semakin tinggi.
Berharap Ibadah tetap berjalan dan prokes dapat dilaksanakan, Kuwu Desa Beringin, Kecamatan Pangenan, Kabupaten Cirebon, Agung Gunawan, menuturkan kepada IM disaat pelaksanaan penyemprotan disinfektan, Senin, 12/04/2021.
“ saat ini kami bersama seluruh jajaran Pemerintahan Desa termasuk didalamnya Satgas Pandemi covid-19 melaksanakan kegiatan penyemprotan disinfektan di beberapa tempat fasilitas umum, khususnya lagi sarana ibadah, seperti Mushola maupun Masjid, ini dikarenakan kita sudah memasuki Bulan Ramadhan, dimana pada Bulan Ramadhan biasanya kegiatan keagamaan dimasjid atau mushola akan semakin meningkat, dari mulai Sholat wajib, pengajian umum, Sholat tarawaih maupun tadarus Al-qur’an, oleh sebab itu, kami mengutamakan sarana ibadah menjadi prioritas untuk dilakukan penyemprotan disinfektan “ ujarnya.
Lebih lanjut Agung menuturkan, dengan dilaksanakannya penyemprotan disinfektan dan menerapkan Prokes sesuai aturan, maka tidak akan ada lagi warganya yang terkena corona
“ saya selaku Kuwu, tentunya sangat berharap kepada semua pihak untuk tetap melaksanakan prokes sesuai anjuran Pemerintah, ini semua bertujuan agar kita semua terhindar dari corona, kita sebagai Manusia tentunya diwajibkan untuk berusaha agar bagaimana pandemi ini segera berakhir, salah satu diantaranya adalah selain berdo’a kepada Allah SWT, adalah menjalankan Protokol kesehatan, seperti membiasakan mencuci tangan dengan sabun, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas, namun demikian kita kembalikan seluruhnya kepada Allah, yang terpenting kita sudah berusaha semaksimal dan semampu yang bisa kita lakukan, dan pada saat ini, saya pun tidak lupa mengucapkan selamat melaksanakan ibadah Puasa Ramadhan, semoga amal ibadah kita diterima Allah SWT “ pungkas Agung. ( 1c)
0 $type={blogger}:
Posting Komentar