Indomedianewsc- Penyebab longsor dikarenakan hujan deras mengakibatkan terkikisnya tanah sekitar jembatan Sungai Cimanis penghubung tiga Desa , diantaranya Desa Karangmangu, Desa Kaligawe dan Desa Kaligawe Wetan Kecamatan Susukanlebak Kabupaten Cirebon.
Hal tersebut dikatakan Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Cirebon, Alex Suheriayawan Kamis (14/01/2021)
Alex mengatakan pihaknya mendapatkan laporan dari pihak Muspika pada Rabu, 13 Januari 2021 Pukul 11.00 Wib kemarin, Lokasinya berada di RT/RT 17/006 Dusun 2 Desa Susukan Agung Kecamatan Susukanlebak.
“Kami dari BPBD melakukan assesment dan berkoordinasi dengan aparat desa dan kecamatan setempat, “ ujarnya
Kepala BPBD ini mengatakan terjadi longsoran tanah di bibir Sungai Cimanis bagian pondasi sebelah barat dengan lebar x Panjang 12x12m dan dikhwawatirkan akan terjadi longsor susulan yang mengancam beberapa rumah disekitar Jembatan yang terkikis aliran Sungai Cimanis.
“Kebutuhan mendesak pembutan bronjong untuk menahan tembok penahan tanah (TPT) jembatan yang terkikis aliran Sungai Cimanis, “ pungkasnya.
Diharapkan peran Instansi terkait sigap dalam meminimalisir terjadinya sesuatu yang tidak diharapkan. (1c)
0 $type={blogger}:
Posting Komentar