Acara yang dilaksanakan dihalaman kantor desa setempat dihadiri oleh berbagai lapisan Masyarakat dengan tetap menerapkan protokol kesehatan .
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW , selain diisi pembacaan Kalam illahi dan pengajin umum dengan menghadirkan Penceramah ,H.Ahmad Zuhri Adnan ketua LDNU Kab Cirebon (pengasuh ponpes Ketitang.)
Selain diisi dengan pengajian umum, Peringatan Maulid Nabi kali ini , pihak Pemdes Karangasem, memberikan santunan kepada Anak Yatim/piyatu.
Hal tersebut disampaikan Kuwu Heriyanto kepada IM usai Acara , Sabtu, 28/11/2020
"Alkhamdulillah, kami Tahun ini masih bisa menggelar Acara Peringatan Nabi Muhammad SAW, dengan tema sebarkan kebaikan untuk ciptakan kedamaian, diharapkan dengan tema tersebut selain kita semakin mampu mempererat silaturahmi, persaudaraan, kebersamaan dan yang terpenting lagi jauhi hal negatif, terutama menghindari atau bahkan menciptakan informasi yang bisa menciptakan iklim tidak kondusif '" ujarnya.
Lebih Lanjut, Heriyanto menuturkan
" Selain diisi dengan pengajian umum, kami dari pihak Pemdes menyalurkan Santunan kepada 79 Anak Yatim Piyatu, walaupun nilainya tidak seberapa, tetapi harapannya apa yang kami berikan bisa bermanfaat dan dapat dipergunakan sebaik mungkin " pungkasnya (1c)
0 $type={blogger}:
Posting Komentar