Indomedianewsc- pelaksanaan kegiatan donor darah rutin dilakukan Pemerintah Desa Curugwetan, kecamatan Susukan Lebak, Kabupaten Cirebon, Rabu, 04/11/2020.
Kegiatan tersebut sebagai salah satu bentuk kepedulian dan kemanusiaan yang bertujuan untuk membantu sesama.
Hal ini disampaikan Kuwu Desa Curug wetan, Jaenudin, usai mengikuti acara donor darah.
" Kegiatan donor darah ini secara rutin kami laksanakan dalam kurun waktu per tiga Bulan, dan saat ini pelaksanaan donor darah di desa kami merupakan untuk kali ke tujuh belas, diharapkan dengan adanya kerjasama dengan pihak PMI dan peran serta dari masyarakat, akan memberikan sedikitnya manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan darah, dan Alkhamdulillah dalam pelaksanaan kali ini ada 29 labu hasil dari donor yang diikuti warga dan perangkat maupun lembaga Desa " ujarnya.
Sementara itu menurut keterangan yang disampaikan pemimpin lapangan PMI Kab Cirebon, Erwin Irwanda , menjelaskan
" untuk saat ini ketersediaan stok darah di Kabupaten Cirebon sebanyak 2500 labu, yang idealnya adalah 3500 labu, oleh karenanya dengan adanya peran serta pihak Pemdes dalam melaksanakan kegiatan donor darah sangat berperan penting dan bermanfaat bagi kami khususnya masyarakat yang memerlukan darah, dan kami sangat mengapresiasi kegiatan rutin yang dilakukan pemerintah Desa Curug wetan " tuturnya. (1c)
0 $type={blogger}:
Posting Komentar