Acara tersebut rutin dilakukan tiga kali dalam seminggu di seluruh Desa berbeda.
Salah satunya adalah saat digelar Operasi Yustisi, yang dilaksanakan di depan Kantor Desa Gumulungtonggoh Kecamatan Greged, Kabupaten Cirebon, Senin, 05/10/2020.
Dalam keterangan Yayat Hilman Hidayat , Kasi ttantrib Kec Greged, menuturkan, Kegiatan tersebut bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran Pandemi Covid- 19
" kami lebih mengutamakan himbauan agar Masyarakat agar senantiasa memakai masker, dan hingga saat ini secara keseluruhan Masyarakat sudah semakin memahami pentingnya penggunaan masker, termasuk.membiasakan mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak. Ini semua bisa terealisasi berkat kerjasama dari semua pihak, baik Kepolisian, TNi, Pemerintahan Desa dan Masyarakat itu sendiri ' ujarnya.
Sementara itu Kuwu Desa Gumulungtonggoh, Agus Saefudin, menuturkan " ditengah Pandemi ini memang diperlukan adanya kerjasama yang solid dari semua pihak, khususnya terkait bagaimana caranya kita memutus mata rantai penyebaran Pandemi Covid- 19, salah satunya adalah memberikan pemahaman kepada Masyarakat tentang 3M,memakai masker, Mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak, untuk itu, kami dari Pihak Pemdes senantiasa memberikan imbauan kepada Warga Masyarakat untuk membiasakan 3M, diharapkan dengan adanya kebiasaan baru ini mampu meminimalisir terjadinya penyebaran Virus Corona, yang utama lagi adalah kita sebagai Manusia jangan hentinya memohon dan berdoa kepada Allah, agar wabah ini segera berakhir dan kita kembali bisa menikmati hidup normal seperti sebelumnya " harap Agus.
Dari pantauan IM, bagi pengguna kendaraan yang tidak mengenakan masker dikenakan sangsi berupa Push Up dan langsung diberikan masker secara gratis. (1c)
0 $type={blogger}:
Posting Komentar