16 Sep 2020
Pemerintah Desa Megu Gede Salurkan BLT DD lanjutan
Indomedianewsc -. Pemerintah Desa (Pemdes) Megu Gede Kecamatan Weru Kabupaten Cirebon, menyalurkan bantuan bagi masyarakat terdampak Covid-19 dari sumber Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD), lanjutan kepada 236 Kepala Keluarga (KK) bertempat di blok panegaran RT 05/06, Rabu (16/09).
Kuwu megu gede Iman Fitriyadi mengatakan. “ Alhamdulilah pada hari ini kami menyalurkan BLT DD Lanjutan BLT-DD yang diberikan kepada 236 KK, dan setiap KK mendapatkan tiga ratus ribu rupiah sehingga total mendapatkan sembilan ratus ribu rupiah per KK selama tiga bulan kedepan” ujarnya
Dalam hal ini pihaknya merealisasikan dan menindaklanjuti apa yang sudah dimusdesuskan bersama semua pihak dan semua itu atas usulan dari RT/RW dengan memprioritaskan bagi masyarakat yang berpenghasilan rendah, kurang mampu serta manula atau jompo yang ada di megu gede. dengan demikian dapat meringankan beban ekonomi di masa pandemi virus Corona.
Pihaknya berharap apa yang sudah diterima masyarakat dapat bermanfaat serta dapat meringankan beban ekonomi keluarga selama masa pandemi Covid-19 dirinya mengimbau agar masyarakat tetap menjaga kondusifitas di lingkungan masing-masing, dan di setiap penyaluran berbagai macam bantuan pun dengan tetap menaati imbauan pemerintah di masa pandemi virus Corona, itu semua demi keselamaran diri dan keluarga juga lingkungan sekitar agar tidak terpapar wabah yang saat ini sedang melanda.
“Alhamdulillah di dalam pelaksanaan penyaluran berbagai bantuan yang diterima dapat berjalan dengan kondusif saya mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang terlibat secara langsung dan tentunya masyarakat pada umumnya di dalam proses penyaluran bansos sehingga kegiatan penyaluran Bansos dapat berjalan dengan aman dan lancar “ lanjutmya. ( 2a )
0 $type={blogger}:
Posting Komentar