Opesasi yang dipimpin langsung Danramil Astanajapura Kapten Arh. M. Jumatsyah , difokuskan di area pasar Desa Japura Kidul, Selasa, 29/09/2020. Dalam keterangannya, dirinya menuturkan bahwa operasi yustisi yang dilaksanakan dengan melibatkan unsur Polri dari dua Kecamatan (polsek Pangenan-Polsek Astanajapura ) dibantu Pol PP dari Dua Kecamatan yang sama termasuk Pemdes Japura Kidul dan Pemdes Japura Lor, difokuskan di Pasar Desa Japura Kidul. " Kami dari jajaran TNI melaksanakan Operasi Yustisi secara serentak yang melibatkan 21 Koramil se Kabupaten Cirebon sesuai wasef Aster Kodam tiga, untuk Astanajapura sendiri memang difokuskan di sekitaran pasar Desa Japura Kidul, diharapkan dengan adanya operasi yustisi ini semakin meningkatkan nilai kesadaran masyarakat untuk membiasakan memakai masker, dalam pelaksanaan yang melibatkan banyak unsur ini kami lebih mengedepankan imbauan dan pemahaman terkait keberadaan Corona, jika didapat warga yang tidak memakai masker, maka kami memberikannya secara gratis dan sekaligus mengingatkan agar biasakan menggunakan masker " ujarnya.
Lebih lanjut, Kapten Arh, Jumatsyah, mengharapkan adanya peran serta dari semua pihak untuk secara bersama sama membiasakan diri untuk menjaga kesehatan dan kebersihan, baik untuk pribadi maupun lingkungan sekitar.
Sementara itu, Camat Astanajapura M.Iing Tajuddin, yang turun langsung mendampingi Danramil Astanajapura, menuturkan, "Sesuai arahan dari Danramil, Operasi Yustisi ini dilakukan secara humanis, namun demikian kami tetap menekankan kepada seluruh Masyarakat untuk membiasakan memakai masker, karena hal ini merupakan salah satu upaya untuk memutus mata rantai penyebaran Pandemi Covid- 19 " tuturnya.
Senada hal tersebut disampaikan Kuwu Desa Japura Kidul Dawud, dirinya sangat berharap adanya pemahaman dari semua pihak terkait keberadaan Corona " Masyarakat kita masih banyak yang mengabaikan kesehatan, terutama pemakaian masker ditengah Pandemi Covid- 19, diharapkan dengan dilaksanakannya operasi yustisi ini semakin meningkatkan kesadaran Masyarakat untuk sama sama peduli dengan kesehatan, baik untuk pribadi maupun Orang lain " harap Dawud. Dari pantauan IM, masih banyak terdapat warga Masyarakat yang abai dan tidak mengenakan masker, bahkan beberapa pedagang pun didapat ada yang tidak mengenakan masker, dan hal tersebut menjadi perhatian semua pihak, diharapkan dengan adanya peran serta TNI dalam penanganan Corona diharapkan kehidupan normal akan kembali dirasakan oleh seluruh Anak Bangsa. ( 1c )
0 $type={blogger}:
Posting Komentar