Indomedianewsc - Komunitas sepeda tua Tonjong Ontel Panshor (Topas) yang berada di kelurahan Tonjong, Kecamatan Cigasong, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, merayakan hari kelahirannya yang ke-3, Selasa (15/9/2020).
Ketua Topas Suhamad menyatakan, perayaan Ultah ke-3 tersebut, sungguh sangat luar biasa, karena mendapat support dari seluruh komunitas sepeda tua di wilayah Kabupaten Majalengka.
"Perayaan ini juga sebagai ajang silaturahmi antar sesama komunitas pecinta sepeda tua.
Ia berharap kehadiran pada komunitas sepeda tua di Majalengka ini sekiranya dapat andil dalam menunjang kegiatan pariwisata," Harapnya.
Sementara pada perayaan ultah Topas tersebut, juga menggelar goes bersama keliling Kota Majalengka yang juga dihadiri Dandim 0917/Majalengka, Letkol Inf Andik Siswanto, yang diwakili Pasi Intel, Kapten Inf Maman Kardiman dan Kapolres Majalengka, AKBP Bismo Teguh Prakoso.
Disela-sela perayaan ultah Topas ke-3, Pasi Intel Kodim 0617/Majalengka, Kapten Inf Maman Kardiman menyambut baik dengan kegiatan ultah Topas tersebut. Dan dirinya juga hobi akan barang klasik yang saat ini jadi ajang olahraga dengan mengayuh ontel.
"Topas selalu berjalan sinergis antar sesama anggota. Yang tiap minggunya mengadakan gerakan sehat dengan bersepeda ke jalanan. Melalui kegiatan ini bisa menjalin silahturahmi tanpa batas," Harapnya.
Sementara dalam kesempatan tersebut, Kapolres Majalengka, AKBP Bismo Teguh Prakoso memberikan bantuan sembako kepada para komunitas Topas tersebut.
"Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat kita yang terdampak Covid-19," ucap Kapolres.
Selain itu, Kapolres juga memberikan masker dan memberikan imbauan protokol kesehatan di fase Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) atau new normal ditengah pandemi Covid-19 saat ini.
"Para komunitas Topas diharapkan menjadi pelepor 3M bagi masyarakat. Seperti, Memakai Masker, Mencuci tangan dan Menjaga jarak, sehingga kita bisa memutus mata rantai Covid-19 di Kabupaten Majalengka," Jelasnya. (2a)
0 $type={blogger}:
Posting Komentar